3 Hal Penting yang Perlu Diketahui sebelum Mewarnai Rambut

Nasihat langsung dari haistylist profesional.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Jumat, 19 Oktober 2018 icon 19:00 WIB
3 Hal Penting yang Perlu Diketahui sebelum Mewarnai Rambut

Ilustrasi rambut. (Unsplash/Velizar Ivanov)

Berniat mewarnai rambut tapi cemas dengan hasilnya? Apa lagi ini merupakan kali pertama kamu melakukannya. Jika kamu berencana mewarnai rambut dalam waktu dekat, ada 3 hal penting yang perlu kamu tahu.

Dilansir dari Elite Daily, seorang hairstylist profesional bernama Michelle Gonzalez membagikan 3 hal penting yang sebenarnya mereka ingin customer tahu sebelum mewarnai rambut. Apa saja? Yuk, simak!

1. Datanglah dengan rambut bersih

Baca Juga: Tips Ampuh Cepat Memanjangkan Rambut Secara Natural

''Ada mitos lama bahwa rambut kotor menjadikan warna lebih baik daripada rambut bersih. Ini salah,'' kata Gonzalez. ''Minyak di rambut bakal mencairkan pewarna.''

Ia menjelaskan kalau rambut yang bersih memungkinkan produk pewarna bekerja lebih maksimal. Jadi lebih baik sehari sebelum mewarnai rambut, pastikan untuk keramas dengan memakai sampo clarifying dan mengusapkan kondisioner setelahnya.

Hal ini ditujukan untuk mengenyahkan residu yang mungkin menurunkan kualitas pewarnaan dan menutrisi rambut agar tidak kehilangan kelembapannya.

Baca Juga: Hair Tonic dan Serum Rambut, Pilih Mana?

Ilustrasi rambut. (Unsplash/Clay Banks)
Ilustrasi rambut. (Unsplash/Clay Banks)

2. Bersihkan dengan tepat

Mari pastikan kalau kamu sudah menggunakan produk yang tepat. Penting bagi klien untuk mempertimbangkan air yang digunakan untuk mencuci rambut mereka sebelum datang ke salon karena itu dapat memengaruhi hasil akhir.

''Kalau di rumah kamu memiliki air yang baik atau malah mengandung klorin, sebaiknya membeli sampo clarifying dan menggunakannya sebelum datang ke salon, atau menjadwalkan perawatan di salon sebelum mewarnai rambut,'' jelas Gonzalez. ''Penumpukan mineral sangat memengaruhi proses pewarnaan rambut!''

"Mewarnai rambut yang penuh dengan mineral dapat menyebabkan hasil tak terduga,'' kata Gonzalez memperingatkan. ''Rambutnya mungkin terlalu cepat panas dan menolak produk, atau warnanya tampak kehijauan atau kusam, membuatmu tidak mendapatkan warna yang diinginkan,'' ujarnya lagi.

3. Jangan pasrah pada hairstylist

''Kalau kamu mewarnai rambut dua tahun yang lalu, dan tidak kembali ke warna asli, molekul dari pewarna sebelumnya masih sangat mungkin menempel dan akan memengaruhi proses pewarnaan,''

Baca Juga: Bagus Mana, Potong Rambut dalam Kondisi Basah atau Kering?

Itulah sebabnya mengapa kamu perlu memberitahu hairstylist tentang seluruh sejarah rambut kamu sebelum membiarkan ia mewarnai. Jangan ragu melakukannya biar rambut kamu terlihat keren!

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI