Biar Nggak Salah Beli, Pertimbangkan Ini saat Memilih Bra

Bra bukan sekadar tutup payudara.

By: Tinwarotul Fatonah icon Selasa, 10 Juli 2018 icon 09:00 WIB
Biar Nggak Salah Beli, Pertimbangkan Ini saat Memilih Bra

Bra/pixabay.com

Seperti halnya makeup up, membeli underwear khususnya bra perlu melewati beberapa pertimbangan. Bahkan harus lebih selektif karena bra melindungi organ vitalalias payudara para cewek yang dipakai setiap hari. Penting nih untuk memikirkan lima hal saat memilih bra yang bakal Dewiku.com ulas di bawah ini.

1. Pas nomer satu, model nomer dua

Banyak bentuk bra yang lucu dan menggemaskan, mulai dari warna, motif hingga detail renda dan pita. Tapi mau selucu apa pun modelnya, kalau saat kamu coba nggak cocok ya bakal cuma jadi pajangan.

Bra/pixabay.com
Bra/pixabay.com

 

2. Pastikan daya topangnya kuat

Bra yang tepat adalah bra yang pas dengan bentuk payudara. Sebagai panduan, bra yang tepat adalah yang terpasang cukup ketat dan kamu hanya bisa memasukkan dua jari di bawah. Terus kalau besar payudara kanan dan kiri berbeda bagaimana? Pilih cup yang pas untuk ukuran payudara yang lebih besar ya!

3. Perlukah pakai kawat?

Banyak yang menyarankan untuk nggak pakai bra berkawat karena dikabarkan bakal meningkatkan resiko kanker payudara. Itu hanya mitos!

Bagi wanita yang bertubuh gemuk atau memiliki payudara besar, bra berkawat lebih direkomendasikan karena membantu menjaga supaya payudara nggak gampang kendur atau turun. Tapi tinggalkan jika saat memakainya terasa sesak atau muncul garis merah di sekitar payudara.

Bra/pixabay.com
Bra/pixabay.com

4. Fungsi

Bra punya banyak jenis mulai dari push up bra hingga bra olahraga. Kalau untuk berolahraga, sebaiknya pilih bra olahraga khusus tanpa kawat. Soalnya memakai bra berkawat saat olahraga bisa membatasi gerakan dan kelenturan tubuh, serta rentan menimbulkan cedera kalau banyak bergerak.

5. Jangan ragu untuk mencobanya

Banyak cewek yang malu untuk mencoba bra saat akan membelinya. Cuek saja! karena kenyamanan bra lebih penting. Jangan sampai saat sudah membelinya kamu menyesal akibat salah ukuran atau salah cup.

Memilih bra yang pas memang kadang lebih sulit ketimbang membeli baju atau bawahan. Meski begitu, jangan disepelekan ya, karena bra yang nggak pas dipakai bisa mempengaruhi mood, tampilan, bahkan aktivitas.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI