Ingin Punya Kulit Tanning? Coba Pakai Teh Hitam Yuk!

Nggak perlu repot-repot berjemur di pantai, di rumah saja cukup.

By: Dinar Surya Oktarini icon Senin, 24 Desember 2018 icon 10:00 WIB
Ingin Punya Kulit Tanning? Coba Pakai Teh Hitam Yuk!

Ilsutrasi kulit tanning. (Shutterstock)

Beberapa perempuan memang lebih menyukai kulit tubuhnya terlihat lebih gelap atau yang sering disebut juga sebagai kulit tanning. Nggak pakai repot, jika ingin punya kulit tanning, kamu bisa coba pakai teh hitam.

Biasanya jika ingin menggelapkan kulit, orang-orang akan pergi ke pantai dan sengaja berjemur di bawah terik matahari. Selain berjemur, ada beberapa produk yang berguna untuk memaksimalkan kulit tanning tersebut.

Nah, tak perlu repot lagi. Kali ini ada cara dan tips agar kulit terlihat lebih gelap dalam waktu singkat. Selain gampang, cara ini juga menggunakan bahan alami yang mudah didapatkan.

Baca Juga: Skincare Hydrating dan Moisturizing, Bedanya Apa?

Ilustrasi kulit sensitif. (Pexels/Bennie Lukas Bester)
Ilustrasi kulit. (Pexels/Bennie Lukas Bester)

 

Kamu hanya perlu siapkan lotion dan teh hitam. Caranya gampang banget, pertama tuangkan lotion secukupnya ke dalam wadah. Lalu, larutkan teh hitam ke dalam air putih panas hingga air mulai berubah.

Ketika air sudah mulai menjadi hitam, tuangkan air teh ke dalam wadah yang berisi lotion. Kemudian aduk rata dan mulai oleskan ke bagian tubuh.

Baca Juga: Hyaluronic Acid dan Manfaat di Baliknya

Ilustrasi ampas teh celup. (Pixabay)
Ilustrasi teh hitam. (Pixabay)

 

Melakukan tanning kulit dengan campuran teh hitam dan lotion ini dijamin cukup ampuh untuk kamu yang ingin memiliki kulit tubuh lebih gelap.

Baca Juga: Ini Rahasia Kulit Halus dan Bercahaya ala Bella Hadid

Pakai campuran lotion ini setiap hari pagi dan malam agar hasilnya maksimal. Selamat mencoba, Girls!

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI