Cuma 3 Langkah! Tips Praktis Tampil Cantik saat Kerja dari Rumah

Kerja dari rumah bukan berarti bikin malas menata diri

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Selasa, 31 Maret 2020 icon 17:30 WIB
Cuma 3 Langkah! Tips Praktis Tampil Cantik saat Kerja dari Rumah

Perempuan menggunakan makeup. (Unsplash/Roberto Delgado Webb)

Tampil cantik dalam setiap kesempatan merupakan hal penting bagi banyak perempuan. Bahkan, ketika harus berada di rumah seharian.

Seperti yang kita ketahui, pemerintah mengimbau agar melakukan physical distancing atau jaga jarak secara fisik untuk menekan penyebaran virus corona Covid-19. Karenanya, berbagai aktivitas seperti sekolah, perkantoran, hingga bisnis, banyak dilakukan di rumah.

Sekarang fenomena #DiRumahAja dan #WorkfromHome sudah diterapkan sehingga meeting atau diskusi bisa dilakukan melalui conference call dan Instagram Story saat aktivitas berlangsung juga dilakukan secara spontan.

Baca Juga: Dilamar 50 Pria Setiap Hari, Pesona Wanita Ini Bikin Jatuh Hati

Sayangnya, aktivitas yang dilakukan di rumah ini cenderung membuat orang merasa malas untuk menata diri dan memilih untuk tampil serta terlihat apa adanya.

Dari siaran tertulis Y.O.U yang diterima Suara.com, ini dia tips makeup praktis dan cantik saat conference call selama masa Work from Home agar kamu bisa terlihat tetap profesional meski hanya kerja dari rumah.

Produk kosmetik Y.O.U. (Instagram/@youmakeups_id)
Produk kosmetik Y.O.U. (Instagram/@youmakeups_id)

Hal yang kalian butuhkan hanya tiga produk berikut ini:

Baca Juga: 4 Alasan Olahraga Rutin Bisa Meningkatkan Kecantikan Alami

1. Eyebrow Pencil

Gunakan eyebrow pencil seperti Y.O.U Perfect Dual Brow Matic atau Y.O.U Dual Eyebrow Styler yang berfungsi mempermudah penggambaran alis dengan presisi.

2. Concealer

Tak perlu pakai base makeup. Cukup gunakan concealer seperti Y.O.U Instant Skin Corrector yang dianggap mampu menutupi lingkar hitam bawah mata maupun noda-noda di wajah dengan cepat.

Kandungan Tea Tree Oil di dalamnya juga mampu merawat kesehatan wajah, lho.

Liptint Y.O.U. (Instagram/@youmakeups_id)
Liptint Y.O.U. (Instagram/@youmakeups_id)

3. Lip Tint

Gunakan lip tint sebagai pemulas bibir maupun blush on agar tampilanmu lebih segar. Y.O.U The Simplicity Love You Tint bisa dijadikan pilihan Formula ringan dengan pigmentasi tinggi, mampu memberikan tampilan bibir cantik dan rona wajah yang segar secara instan.

Selain riasan wajah, pastikan juga kamu selalu menggunakan pakaian yang sopan, profesional (saat ada meeting penting), rambut tertata rapi, dan latar video bersih (tidak ada benda-benda yang dapat mengganggu konsentrasi lawan bicara).

Baca Juga: Sambil Kuliah S2, Model Cantik Ini Bikin Kagum Punya Karier Gemilang

Bagaimana? Gampang, kan? Yuk, ikuti cara-cara di atas dan tampil lebih profesional saat Work from Home. Jangan lupa untuk selalu jaga kebersihan dan kesehatan, ya!

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI