5 Alasan Aloe Vera adalah Bahan Skincare yang Ajaib

Must have item nih.

By: Stephanus Aranditio icon Senin, 24 Desember 2018 icon 07:00 WIB
5 Alasan Aloe Vera adalah Bahan Skincare yang Ajaib

Aloe vera. (Pixabay)

Belakangan ini reputasi aloe vera atau lidah buaya sedang naik daun di dunia skincare. Tidak hanya terasa sejuk saat diaplikasikan di wajah, aloe vera terbukti membantu kulit menjadi lebih cerah dalam jangka panjang dan multifungsi. Aloe vera menjadi bahan skincare yang ajaib.

Dilansir dari Elle, berikut 5 alasan kenapa aloe vera begitu ajaib dan efisien menjadi bahan skincare.

1. Aloe vera kaya akan vitamin
Aloe vera memiliki polisakarida yang memberikan manfaat melembabkan, anti-inflamasi dan memberi lapisan pelindung pada kulit.

Baca Juga: Resep Aloe Vera untuk Rambut Tumbuh Lebih Cepat

Selain itu gel aloe vera memiliki senyawa bioaktif dalam tanaman yang kaya akan vitamin A, B, C, D, dan E serta mineral seperti magnesium, kalium dan seng. Ini semua punya fungsi 'penyembuhan'.

Aloe vera. (Pixabay)
Aloe vera. (Pixabay)


2. Mengatasi iritasi dan sunburn
Gel aloe vera memiliki sifat mendinginkan yang dapat menyejukkan kulit setelah terpapar sinar matahari untuk jangka waktu yang lama.

Selain sensasi dingin, lidah buaya mengisi kembali kulit yang terbakar dengan vitamin dan mineral. Segala jenis luka bakar akan membuat kerusakan pada penghalang kelembapan kulit, dan karena lidah buaya memberikan hidrasi, itu dapat membantu memperbaiki penghalang lebih cepat.

Baca Juga: Mata Bengkak? Redakan dengan Gel Lidah Buaya

3. Mudah diaplikasikan sebagai serum
Karena aloe vera dari tanaman memiliki kandungan air yang tinggi, kita bisa menggunakannya seperti serum kulit. Oleskan ke wajah setelah pembersihan dan kemudian ikuti dengan pelembab.

Pelembab akan mengandung minyak dan oklusif yang akan memastikan lidah buaya di bawahnya akan menyerap ke dalam kulit.

Aloe vera. (Pixabay)
Aloe vera. (Pixabay)

 

4. Aloe vera efektif untuk menyembuhkan jerawat lama
Biasanya jerawat lama bakal meninggalkan tekstur kering dan kasar, untuk itu kita dapat menggunakan lidah buaya segar di area kering untuk membantu melembabkannya.

Baca Juga: 5 Bahan Alami yang Paling Sering Ditemui dalam Skincare

5. Cocok untuk DIY skincare
Aloe vera sangat efektif untuk dicampurkan dengan bahan alami lain sebagai DIY masker hingga lulur. Contohnya seperti mencampurkan gel lidah buaya dengan minyak zaitun dan gula merah. Ini dapat digunakan sebagai exfoliator untuk menghilangkan kulit mati dan kering.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI