Butuh Banyak Hairspray, Wanita Thailand Bikin Gaya Rambut ala Reog

Gaya rambut ekstra bervolume itu viral di kalangan warganet Indonesia.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Kamis, 24 September 2020 icon 12:00 WIB
Butuh Banyak Hairspray, Wanita Thailand Bikin Gaya Rambut ala Reog

Ilustrasi menata rambut (Shutterstock)

Sosok Reog yang memiliki kepala singa berukuran besar sudah tidak asing bagi warga Indonesia. Reog bahkan menjadi ciri khas dari kesenian daerah Reog Ponorogo yang kehadirannya selalu ditunggu.

Beberapa waktu lalu video gaya rambut seorang wanita menjadi viral karena dianggap mirip Reog. Bagaimana tidak, wanita dalam video terlihat memiliki rambut super mengembang.

Bagi kaum Hawa, punya tampilan rambut bervolume mungkin memang idaman. Selain lebih menarik, rambut juga tidak terlihat lepek.

Baca Juga: Cantik Banget! Begini Gaya Rambut Kepang Super Rumit ala Remaja Jerman

Walau demikian, wanita dengan akun TikTok @romancequeen36 tersebut tak sekadar tampil dengan rambut bervolume. Sebaliknya, rambut wanita tersebut ditata bak kipas ukuran raksasa.

Video gaya rambut @romancequeen36 tersebut lantas diunggah ulang oleh akun Twitter @dikalamalas, dan menjadi viral di kalangan warganet Indonesia.

"Moms, kini reog tersedia dalam versi mininya," cuit @dikalamalas sambil membandingkan gaya rambut badai tersebut dengan hiasan kepala penari reog.

Baca Juga: Viral Tutorial Membuat Tas Tangan Mewah, Cuma dari Wadah Kacamata!

Gaya Rambut Mirip Reog Ponorogo (twitter.com/dikalamalas)
Gaya Rambut Mirip Reog Ponorogo (twitter.com/dikalamalas)

Pada video berdurasi 42 detik itu, si wanita menampilkan gaya rambutnya yang ikal dan mengembang dari depan.

Kemudian, dirinya juga menunjukkan tatanan rambut itu dari belakang. Melihat penampilannya, warganet pun ramai meninggalkan komentar kocak.

"Open recruitment Reog Ponorogo," komentar seorang warganet.

"Lucu banget dari belakang, ngakak kayak kepala kartun-kartunan gitu."

"Kayak gelombang indomie," komentar warganet lain melihat bagian bawah rambut yang dibuat ikal.

"Nggak kebayang kalau keramas, berapa botol sampo," tambah warganet lain.

Gaya Rambut Mirip Reog Ponorogo (twitter.com/dikalamalas)
Gaya Rambut Mirip Reog Ponorogo (twitter.com/dikalamalas)

Video itu sendiri sudah disukai lebih dari 18,5 ribu kali di Twitter dan mendapatkan 8,8 ribu retweet. Sementara di akun TikTok milik @romancequeen36, video tersebut mendapatkan 23 ribu penonton.

Baca Juga: Sempat Viral, Ini Potret Kompak Kakak-Adik Anak Bu Suzan yang Jago Makeup

Wanita di akun @romancequeen36 berasal dari Thailand. Dia memang sering mengunggah gaya rambut sanggul hingga tatanan ekstra bervolume seperti di atas.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI