Kelihatannya Sederhana, Harga Dress Dua Lipa Ini Ternyata Nyaris Rp100 Juta
Ada hiasan kristal di dress cantik milik Dua Lipa ini.
Dua Lipa menyiapkan pesta ulang tahun kejutan untuk sang kekasih, Anwar Hadid, pada Juli 201 kemarin. Pesta itu digelar meriah di hotel Chateau Marmont yang sering jadi tempat nongkrong para selebriti Hollywood.
Mengutip GRAZIA, Dua Lipa membawa sang kekasih ke sebuah ruangan di hotel yang sudah didekorasi sedemikian rupa. Di sana juga ada para sahabat yang siap memeriahkan pesta.
Pakaian Dua Lipa saat itu terlihat cukup simpel. Ia hanya mengenakan dress warna metal yang dipadukan dengan aksesoris berupa anting bulu-bulu dan tas merah muda.
Baca Juga: Amanda Manopo Tumben Pakai Baju Harga Rp145 Ribu, Warganet Auto Kaget
Menurut laman Star Style, tas lucu yang dipakai Dua Lipa merupakan koleksi merek fesyen ForBitches dengan harga 275 Euro atau hanya sekitar Rp4,7 juta.
Sementara dress simpel pelantun hits "New Rules" itu rupanya berasal dari brand Balenciaga dan harganya cukup fantastis, yakni mencapai angka USD 6.790 atau sekitar Rp98,5 juta (nyaris Rp100 juta).
Usut punya usut dress pilihan Dua Lipa tidak sesederhana kelihatannya. Melansir dari situs We Select Dress, baju itu memiliki detail bertatahkan kristal dan tambahan applique bunga di garis leher.
Baca Juga: Niat Beli Dress Seksi, Wanita Ini Syok yang Datang Baju Mirip Taplak Meja
Applique sendiri merupakan seni membentuk gambar dari potongan kain yang ditempel di permukaan kain lain. Jadi bunga di garis leher dress tersebut ditempel satu per satu oleh desainer Balenciaga.
Fakta tentang baju Dua Lipa yang dipakai pada pesta ulang tahun Anwar Hadid kembali menjadi bahasan di akun Instagram @fashion_selebrit, Senin (19/7/2021).
Ada warganet yang kaget melihat harga dress penyanyi kelahiran 1995 itu. Ada juga yang menyoroti model dress tersebut karena terlihat sangat simpel dan sederhana.
"Gak salah nol nya? (emoji wajah datar)," celetuk seorang warganet seolah tak percaya.
"Bener kok, itu kan 6 ribu bukan 6 ratus. Kalo $ 679 baru kemahalan, itu kan $ 6790," ujar lainnya menjelaskan.
"Model baju tidur aja bisa segitu harganya (emoji syok)," komentar warganet lain.
Sementara itu, Dua Lipa dan Anwar Hadid diketahui kembali berhubungan pada tahun 2019. Mereka muncul berdua secara perdana di New York dan acara London Fashion Week.
Baca Juga: Maha Karya Balenciaga, Gaun Pengantin Ini Malah Banjir Komentar Horor
Sejak saat itu, keduanya tak ragu untuk tampil mesra dalam beragam kesempatan. Dua Lipa juga cukup sering membagikan potret bersama sang kekasih di media sosial Instagram.
BERITA TERKAIT
Eksplorasi Bahan Alami Lokal untuk Kosmetik, Ini Kelebihan TheArum Green Java
Kamis, 17 Oktober 2024 | 19:30 WIB3 Tips Wajah Bebas Flek, Perawatan Tanpa Downtime Lebih Disukai
Rabu, 16 Oktober 2024 | 19:00 WIBGandeng Ayana Moon, Shandy Purnamasari Hadirkan Face Toner & Facial Wash Berbahan Alami
Selasa, 15 Oktober 2024 | 16:15 WIBAI Skincare Product Recommendation: Saat Teknologi Permudah Identifikasi Masalah Kulit
Minggu, 13 Oktober 2024 | 19:00 WIBPenuhi Kebutuhan Pasar, Manufaktur Kecantikan Harus Terus Berinovasi
Minggu, 13 Oktober 2024 | 11:16 WIB"Petally," Kecantikan Bunga yang Merekah di Panggung JMFW 2025
Jumat, 11 Oktober 2024 | 09:45 WIBBERITA TERKINI