Elegan dan Trendi, Koleksi Fashion yang Terinspirasi Istana Alhambra Ini Bisa Jadi OOTD Ramadhan
Special Raya Collection ini mengedepankan desain unik dan detail cantik dengan tetap mengedepankan kenyamanan saat dikenakan di momen Ramadhan bersama keluarga.
Menyambut Bulan Ramadhan sekaligus merayakan delapan tahun berkiprah di industri fesyen, jenama fesyen Jawhara memperkenalkan koleksi terbaru bernama Alhambra dalam fashion show di Jakarta.
Koleksi Alhambra, kata desainer dan founder Jawhara Cynthia Mahendra, terinspirasi dari keindahan dan kemegahan Istana Alhambra di Spanyol yang merupakan peninggalan kekhalifahan Bani Umayyah.
"Special Raya Collection ini mengedepankan desain unik dan detail cantik dengan tetap mengedepankan kenyamanan saat dikenakan di momen Ramadhan bersama keluarga," jelasnya, Minggu (19/2/2023).
Baca Juga: Gandeng Cut Meyriska, Donna Prive Tampilkan Koleksi Elegan Terinspirasi dari Filosofi Bunga
Tema Alhambra menampilkan lebih dari 50 looks dari berbagai brand Jawhara yakni Jawhara Syar'i, Jawhara Ready to Wear, Cynthia Mahendra Signature, dan Jyoti.
"Ini dapat menjadi inspirasi outfit of the day (OOTD) bagi para Jawhara Lovers saat Ramadhan untuk tampil elegan, trendi, dan kompak bersama keluarga," tambahnya.
Untuk bahan, kata Cynthia, koleksi baru Jawhara menggunakan bahan silk dan baby doll yang diimpor dari luar negeri. Ia juga memastikan bahwa bahan-bahan tersebut akan membuat koleksi Alhambra nyaman digunakan.
Baca Juga: Kenalkan Sulam Karawo dan Wisata Gorontalo, Indonesia Fashion Week 2023 Usung Tema Sagara dari Timur
"Apalagi untuk sarimbit itu kan pasti ada anak-anaknya, kita harus bener-bener hati-hati dalam memilih bahan. Karena kalau tidak, dia akan enggak nyaman menggunakan pakaian syari saat Ramadhan nanti," ujar Cynthia.
Sedangkan untuk warna, di koleksi fashion terbarunya itu menggunakan warna-warna bold seperti navy, maroon, dan hitam, serta warna-warna pastel yang lebih lembut, sesuai dengan ciri khas masing-masing brand.
"Kalau Jawhara Syar'i itu dia lebih ke bold, kalau Cynthia Mahendra Signature itu lebih ke pastel. Ini juga target pasarnya beda-beda, kalau Jawhara Syar'i itu kita sasar Sabang sampai Merauke, kalau Cynthia Mahendra untuk wilayah Jawa dan sekitarnya," jelasnya.
Selain memperkenalkan koleksi baru, Jawhara juga memperkenalkan brand modest fesyen terbaru yakni Najla Mahendra.
"Brand terbaru Jawhara ini dapat menjadi pilihan bagi masyarakat yang ingin mencari koleksi modest yang minimalis, cantik, dan elegan, namun dengan harga lebih terjangkau dengan mempertahankan kualitas bahan dan desain," pungkasnya. (Fajar Ramadhan)
Baca Juga: Bergaya dengan Koleksi Madina Series, Modelnya Simpel dan Elegan dengan Warna-warna Cerah
BERITA TERKAIT
Rekomendasi 3 Parfum Lokal Aroma Gourmand, Wanginya Tahan Lama
Minggu, 08 September 2024 | 07:00 WIB3 Cushion Lokal dengan SPF 30, Cocok untuk Makeup Natural
Jumat, 06 September 2024 | 10:00 WIB3 Serum Wajah Ini Mengandung Polypeptide, Efektif Lawan Tanda Penuaan Kulit
Kamis, 05 September 2024 | 10:00 WIBAl Ghazali Dapat Kado dari Irwan Mussry, Jam Tangan Mewah Harga Ratusan Juta Rupiah
Selasa, 03 September 2024 | 20:30 WIBIndra Bruggman Operasi Plastik karena Hipertiroid, Kondisi Apa Itu?
Selasa, 03 September 2024 | 19:00 WIBGaya Jennifer Coppen Berhijab, Banjir Pujian Cantik
Selasa, 03 September 2024 | 16:00 WIBBERITA TERKINI