Oatmeal vs Granola, Mana yang Lebih Sehat?

Sama-sama diklaim sehat dan terbuat dari biji gandum, Oatmeal dan Granola sebenarnya punya kandungan yang cukup berbeda.

By: Rendy Adrikni Sadikin icon Senin, 11 Juni 2018 icon 13:40 WIB
Oatmeal vs Granola, Mana yang Lebih Sehat?

granola/pixabay.com

Saat ini, tren sarapan sehat tengah naik daun. Banyak orang sudah mulai melek akan pentingnya memilih asupan makanan yang baik bagi tubuh di pagi hari.

Hal itu kemudian mendorong masyarakat untuk mencari produk-produk makanan sehat yang kaya nutrisi dan tentu mengenyangkan tanpa membuat kantuk.

Dua jenis produk yang paling populer dijadikan alternatif sarapan adalah oatmeal dan granola.

Meski sama-sama menawarkan manfaat gizi dari gandum, keduanya memiliki perbedaan yang cukup signifikan mulai dari komposisi, tekstur dan cita rasa.

Lantas, sebenarnya mana yang lebih baik dan sehat? Oatmeal ataukah granola?

Nah biar tidak salah kaprah, yuk kenali kandungan oatmeal dan granola yang Dewiku.com lansir dari fitday.com.

1. Bahan

Meskipun oatmeal dan granola memiliki basis oat yang sama, keduanya menawarkan dua pilihan sarapan yang sangat berbeda.

Oatmeal dibuat dari biji gandum yang diproses dengan dipotong (steel-cut), dihancurkan (crushed), dihaluskan (ground), ataupun dibuat menjadi oat bulat (rolled oat).

Sedangkan Granola terbuat dari biji gandum yang dikeringkan dan dipanggang dan mengandung berbagai macam bahan tambahan seperti biji-bijian, kacang dan buah kering.

Selain itu, granola sering dimaniskan dengan molase, madu, nektar agave atau gula.

2. Kalori dan Nutrisi Keseluruhan

Ketika membandingkan 100 gram masing-masing, oatmeal menyediakan 68 kalori sementara rata-rata granola mengemas sekitar 471 kalori.

Untuk lemak, oatmeal biasa mengandung 1,4 gram sedangkan granola mengandung hampir 20 gram.

Namun untuk kandungan protein, granola lebih unggul dengan 10 gram, sedang oatmeal hanya 2,4 gram.

3. Manfaat Gizi Lainnya

Menurut American Cancer Society, oatmeal mengandung serat tak larut yang membantu menghilangkan racun dari tubuh.

Selain itu, oatmeal juga memiliki serat larut yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol LDL yang buruk bagi tubuh.

Selain itu, serat larut juga berfungsi memperlambat pencernaan dan kenyang lebih lama. Oat sendiri menjadi sumber vitamin dan mineral seperti vitamin E, selenium, tembaga, besi dan magnesium.

Kesimpulan

Meskipun sama-sama menawarkan manfaat gizi dari gandum, oatmeal sedikit lebih unggul karena kandungan vitamin dan rendah lemak.

Sedangkan granola sedikit kalah karena gula tambahan yang digunakan untuk memberi rasa serta tekstur, menambah lemak, gula dan kalori ekstra.

Namun, bila digunakan dalam jumlah sedang dan tanpa pemanis, granola masih bisa menjadi pilihan bagus untuk alternatif sarapan pagi kok.

Dewiku.com/Yasinta Rahmawati 

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI