Tangkap Basah Suami Selingkuh di Salonnya, Wanita Ini Bertindak Nekat
Dia sangat kesal dengan pasangan selingkuh suaminya.

Ilustrasi salon. (Unsplash/Guilherme Petri)
Seorang pemilik salon Vietnam menangkap basah suaminya sedang berhubungan seksual dengan gadis 15 tahun di salonnya. Ia pun memutuskan langsung memberi pelajaran kepada si pasangan selingkuh.
Menurut China Press, remaja itu diketahui pindah ke kota demi belajar kecantikan dan telah bekerja untuk pemilik salon sebagai penata rambut.
Suatu hari saat sang suami pemilik salon datang untuk membantu, wanita itu memperhatikan bahwa dia dan gadis itu melakukan kontak mata satu sama lain sehingga membuatnya curiga.
Baca Juga: Pilu, Ternyata Goo Hye Sun Pernah Diselingkuhi Cinta Pertama
Sejak itu, sang bos wanita menyadari bahwa gerak-gerik suaminya lumayan aneh. Suatu hari, dia memutuskan untuk menguji mereka. Dia sengaja meninggalkan gadis itu dan suaminya sendirian di salon.
Setelah menunggu beberapa saat, wanita itu kembali ke toko. Tak disangka, dia melihat suami dan pegawainya itu sedang berhubungan seksual.
Dia pun marah, terlebih karena melihat bagaimana si gadis belasan tahun seakan lebih lihai soal seks ketimbang dirinya.
Baca Juga: Kekasih Pamela Anderson Selingkuh, Begini Curhat Pilunya

Ia memerintahkan mereka berdua untuk mengenakan pakaian dan memulai hukumannya. Dia mulai memukul dan menendang gadis itu dengan keras sambil berteriak padanya. Dia juga menarik rambut gadis itu dan mendorong kepalanya dengan kasar.
Gadis itu menangis dan meratap ketika sang bos memegang kepalanya dan mulai mencukur rambutnya dengan gunting listrik.
Seluruh kejadian itu direkam oleh orang yang lalu-lalang dan banyak diunggah di Internet. Akibatnya, insiden memergoki suami selingkuh dengan pegawai salon itu berkembang menjadi masalah hukum.
Ketika polisi menerima laporan itu, mereka bergegas ke salon dan melihat seikat rambut di lantai.
![Ilustrasi pasangan selingkuh. [Shutterstock]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2017/05/28/29555-ilustrasi-pasangan-selingkuh.jpg)
Polisi lalu menahan mereka bertiga untuk diinterogasi. Seorang pengacara Saigon mengatakan karena gadis itu baru berusia 15 tahun, seluruh insiden dianggap sebagai kasus pemerkosaan, terlepas dari apakah dia telah memberikan persetujuannya atau tidak.
Dengan demikian, si suami didakwa dengan pemerkosaan berdasarkan undang-undang, sedangkan selingkuhannya dibebaskan karena masih di bawah umur.
Baca Juga: Mengaku Tidak Subur, Pria Ini Bingung Istrinya Bisa Hamil
Bagaimana dengan bos wanita yang jadi korban selingkuh? Rupanya dia juga terancam diproses secara hukum. Tindakan nekatnya dianggap sebagai pelecehan.
BERITA TERKAIT

13 Srikandi Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran, Keterwakilan Perempuan Sudah Ideal?

5 Aplikasi E-Grocery Populer, Belanja jadi Lebih Simpel

Plaform Belanja Favorit Penjual Online: Shopee atau TikTok Shop?

Melawan Stigma Perempuan Warga Binaan, Bintang Puspayoga: Jangan Menutup Mata!

Penghapusan Kekerasan terhadap Perempuan: Angka Kasus Turun, Perjuangan Berlanjut!

Jangan Normalisasi KDRT! Dampak Fatalnya Bisa Berujung Femisida
BERITA TERKINI

Pendidikan Kesetaraan Gender Sejak Dini, Psikolog: Anak Laki-Laki Boleh Belajar Memasak

Marsya Voice of Baceprot Masuk Daftar 100 Perempuan Inspiratif dan Berpengaruh di Dunia Versi BBC

KDRT di NTT, Ketidakberdayaan Perempuan Masih Menjadi Masalah Besar

Perempuan Korban Kekerasan Tidak Bercerita, Victim Blaming Biang Keladinya

Rawan Jadi Korban Kekerasan, Perempuan Pembela HAM Butuh Perlindungan Negara
