Dulu Hobi Makan 6 Kali Sehari, Wanita Ini Sekarang Ikut Kontes Kecantikan

Wanita tersebut berhasil turun 44 kg sebelum ikut kontes kecantikan.

By: Amertiya Saraswati icon Rabu, 01 September 2021 icon 20:50 WIB
Dulu Hobi Makan 6 Kali Sehari, Wanita Ini Sekarang Ikut Kontes Kecantikan

Ilustrasi diet. (Unsplash/Rawpixel)

Seorang wanita sukses menjadi inspirasi setelah sukses menurunkan berat badan. Bukan hanya mengubah penampilan, ia juga menjadi finalis kontes kecantikan.

Menyadur LADBible, wanita bernama Kirstie Logan tersebut dulu biasa makan McDonalds hingga 6 kali sehari.

Kirstie memiliki berat badan hampir 110 kg pada Maret 2020 silam. Namun, wanita 31 tahun ini mendapat peringatan dari dokter setelah dinyatakan positif Covid-19.

Baca Juga: Finalis Kontes Kecantikan Ini Ogah Tampil Pakai Makeup, Begini Alasannya

"Dokter memberiku peringatan besar. Mereka bilang bahwa aku terancam terkena diabetes dan jika aku tidak mulai menjaga kesehatan, aku akan terkena diabetes dan kondisi lainnya yang berkaitan dengan obesitas."

"Aku didiagnosis dengan tekanan darah tinggi dan kolesterol tinggi yang membuatku merasa sakit dan pusing," jelas Kirstie.

Kirstie mulai mengalami masalah berat badan sejak tahun 2015 silam. Saat itu, sang ayah meninggal karena masalah kesehatan yang sama.

Baca Juga: Sabet Mahkota Miss Supranational 2021, Ini 5 Fakta Menarik Chanique Rabe

Kisah Wanita Turun 44 Kg, Kini Ikut Kontes Kecantikan (twitter.com/kirstieloganpr)
Kisah Wanita Turun 44 Kg, Kini Ikut Kontes Kecantikan (twitter.com/kirstieloganpr)

"Aku mengalami kenaikan 44 kg setelah dia meninggal. Dia ditemukan dalam kondisi buruk dan kematiannya membuatku merasa hilang dan mengalami gangguan makan," tambah Kirstie.

Setelah kepergian ayahnya, Kirstie bisa makan McDonalds hingga enam kali sehari. Ia juga masih makan pizza hingga 3-4 porsi kare di kantor.

Di tahun 2019, Kirstie bahkan menghabiskan 1.000 poundsterling atau sekitar Rp19,6 juta untuk membeli McDonalds saja.

Meski begitu, Kirstie mulai bertekad menurunkan berat badan sejak dinyatakan positif Covid-19 pada Maret 2020.

Selama lockdown, Kirstie berhasil menurunkan berat 44 kg. Ia melewatkan 6 bulan berjalan kaki naik-turun bukit, sebelum bergabung dengan gym.

Kirstie juga memutuskan mendaftar kontes kecantikan Miss Great Britain. Kini, dirinya berhasil lolos ke babak final.

Kisah Wanita Turun 44 Kg, Kini Ikut Kontes Kecantikan (twitter.com/kirstieloganpr)
Kisah Wanita Turun 44 Kg, Kini Ikut Kontes Kecantikan (twitter.com/kirstieloganpr)

Lewat kontes kecantikan tersebut, Kirstie Logan berharap dirinya bisa meningkatkan kesadaran seputar gangguan makan.

"Aku ingin mengurangi stigma gangguan makan dan menunjukkan bahwa mungkin untuk sembuh, serta menyoroti krisis obesitas di Inggris," ungkapnya.

"Jika menang, aku akan menghabiskan tahunku mendedikasikan waktu untuk membantu bukan hanya mereka yang mengalami gangguan makan berlebih, tapi juga gangguan makan serius lainnya."

Kirstie juga menyebut bahwa dirinya tidak mendukung gerakan body positivity yang terlalu ekstrem.

Meski penting untuk mencintai diri sendiri, Kirstie juga menyebut bahwa seseorang tetap harus memperhatikan kesehatan.

Baca Juga: Bikin Emosi! Pria Ini Tak Mau Melamar Pacar, Cuma Gara-gara Berat Badan

"Ada perbedaan besar antara memiliki tubuh berlekuk dan ukuran sehat, dan memiliki ukuran tubuh yang termasuk obesitas," tutup wanita asal Inggris ini.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI