Converse Rilis Koleksi Terbaru, Desainnya Tidak Biasa

Setelah sekian tahun, akhirnya Converse tampil dengan style baru.

By: Tinwarotul Fatonah icon Rabu, 26 September 2018 icon 07:00 WIB
Converse Rilis Koleksi Terbaru, Desainnya Tidak Biasa

Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)

Saat sebuah brand memperkenalkan gaya baru yang cukup melenceng dari style mereka selama ini, sebenarnya adalah sebuah tantangan besar. Dan sepertinya, Converse menerima tantangan tersebut lewat koleksi terbarunya.

Converse baru-baru ini merilis koleksi terbaru yang dinamai Run Star Y2K. Desainnya cukup mengejutkan fans karena memiliki style yang berbeda dari biasanya.

Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)
Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)

Seperti yang kita tahu, brand alas kaki yang didirikan sejak 1908 ini telah mempertahankan gaya klasiknya dan membuktikan bahwa mereka dicintai lintas generasi.

Baca Juga: Converse Rilis Koleksi Kolaborasi Super Gemas dengan Hello Kitty

Walaupun kerap mengeluarkan model baru, mereka tetap memastikan bahwa koleksi terbarunya masih menyerupai tampilan signature mereka. Itulah mengapa Run Star Y2K adalah kejutan besar.

Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)
Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)

Meskipun berbeda dengan desain sepatu Converse pada umumnya, koleksi Run Star ini tetap mengambil inspirasi dari desain klasik Converse, namun memiliki style yang lebih bold dan sporty.

Dilansir dari Elite Daily, koleksi ini merupakan mixed dari Y2K stomper dan 80’s runner yang bergaya streetwear classic.

Baca Juga: Converse Luncurkan Embroidered Sneakers Floral Parkway

Sepatu yang terinspirasi tahun 2000-an ini memiliki jala bagian atas dengan kulit dan suede overlay, outsole phylon yang empuk dengan karet serta detail pattern yang mengkilap.

Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)
Converse Run Star Y2K. (Instagram/@converse)

Converse Run Star Y2K tersedia dalam empat warna, yakni hitam-merah, putih-merah, hitam-putih, dan putih. Sepatu ini terlihat lapang dan nyaman digunakan serta menyeimbangkan kebutuhan sport maupun street style kamu.

Baca Juga: Berkolaborasi dengan Converse, BTS Luncurkan Sneakers Spesial

Sepasangnya dibanderol USD 90 atau Rp 1,3 jutaan dan sudah bisa dibeli di situs resmi Converse.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI