Cocok Untuk Gen Z, Ini Dia Pembersih Wajah Affordable untuk Semua Jenis Kulit
Produk pembersih wajah ini memberikan kemudahan untuk membersihkan wajah dari makeup sedang hingga berat, debu dan kotoran.
Pembersih wajah merupakan salah satu produk perawatan kulit alias skincare yang banyak dicari, tidak terkecuali Gen Z yang juga semakin memperhatikan penampilan serta perawatan kulit.
Nah, salah satu bagian penting dalam perawatan kulit adalah melakukan double cleansing, yaitu kegiatan membersihkan wajah dengan dua jenis pembersih untuk menghilangkan makeup dan kotoran dari kulit muka.
Dalam tahap double cleansing ini dapat dilakukan dengan menggunakan micellar cleansing gel sebelum menggunakan facial wash.
Baca Juga: Keistimewaan Rangkaian Y.O.U Advanced Youth, Hempaskan Gejala Penuaan Dini
Memahami pentingnya tahapan double cleansing dalam perawatan kulit sehari-hari, Dermies menghadirkan Hello Glow Micellar Cleansing Gel.
Olivia Afina, Asisten Brand Manager Dermies OTC mengungkapkan bahwa jika sebelumnya banyak pengguna cleanser yang mengalami keluhan seperti perih di wajah, mata, dan pahit di mulut, bahkan membuat kulit kering atau justru semakin berminyak saat menggunakan cleanser yang mengandung minyak, maka Hello Glow Micellar Cleansing Gel hadir sebagai jawaban untuk mengatasi permasalahan kulit wajah tersebut.
Dengan mengusung campaign "Bukan Cleanser Biasa," produk pembersih wajah yang resmi diluncurkan pada Mei 2022 itu, memberikan kemudahan untuk membersihkan wajah dari makeup sedang hingga berat, serta debu dan kotoran.
“Sebagai brand yang ingin tetap relevan bagi Gen Z, Dermies hadir dengan rangkaian produk yang menjadi solusi untuk mengatasi masalah kulit anak jaman sekarang sesuai dengan kebutuhan dan harga yang affordable," jelasnya.
Sebagai salah satu produk unggulan, lanjut Olivia, pembersih wajah terbarunya itu tak hanya hadir sebagai pembersih wajah instan, namun juga dapat meningkatkan fungsi skin barrier dalam waktu empat minggu.
Keunggulan produk skincare-nya itu memiliki beberapa keunggulan dari kandungan hingga kegunaan.
“Pembersih wajah ini merupakan bagian dari sub-brand Dermies Hello Glow yang memiliki rangkaian skincare sebagai solusi bagi masalah kulit kusam, warna kulit tidak merata, dan ingin mendapatkan hasil kulit yang cerah maksimal,” tambah Olivia.
Memahami kebutuhan Gen Z yang ingin mendapatkan manfaat terbaik dari sebuah produk, Hello Glow Micellar Cleansing Gel hadir dengan kandungan Niacinamide, Cucumber Extract, Licorice Root Extract, Centella Asiatica Extract, dan Green Tea Leaf.
Kandungan-kandungan tersebut dipercaya dapat mencerahkan, membersihkan, dan memberikan kesegaran pada kulit wajah.
Tak hanya itu, pembersih wajahnya juga memiliki beragam keunggulan, antara lain:
- Instant cleansing, efektif dalam membersihkan debu, kotoran, hingga makeup tanpa perlu dibilas oleh air
- Cooling effect
- Alcohol free, lembut dan tidak mengiritasi kulit
- 8 natural extract for calming the skin and protect skin barrier (*berdasarkan uji Vivo
- Aman untuk pemula.
Produk pembersih wajah dengan harga terjangkau ini bisa didapat di market place Shopee, Tokopedia, dan Tiktok Shop.
Baca Juga: Seru Banget! Wardah Gelar Kompetisi Tiktok Idol Hunt 2022 Goes to Labuan Bajo
BERITA TERKAIT
AR Watch Virtual Try-On, Mau Beli Jam Tangan Online Kini Bisa Dicoba Dulu
Selasa, 01 Oktober 2024 | 07:00 WIBDesain Mewah dengan Sentuhan Bali, John Hardy Rilis Koleksi Musim Gugur 2024
Minggu, 29 September 2024 | 17:00 WIBBom Waktu Etiket Biru, Bahaya Tersembunyi di Balik Kosmetik Ilegal
Minggu, 29 September 2024 | 16:00 WIBPanduan Lengkap! Cara Memilih Skincare yang Aman untuk Kulit Sehat
Rabu, 25 September 2024 | 13:00 WIBPunya Bentuk Imut, Aeris Beaute Rilis Koleksi Brush yang Travel Friendly
Selasa, 24 September 2024 | 16:51 WIBKami. Suguhkan Gaya Urban Kontemporer di Coterie New York 2024
Selasa, 24 September 2024 | 12:00 WIBBERITA TERKINI