Dukung Kemajuan UMKM Kosmetik, Ini yang Dilakukan Shandy Purnamasari
Cari tahu yuk apa yang dilakukan Shandy Purnamasari untuk dukung kemajuan UMKM Kosmetik.
Sebagai wujud komitmennya dalam mendukung perkembangan industri kosmetik dan skin care di Indonesia, Founder PT Kosmetika Global Indonesia (KGI), Shandy Purnamasari turut menandatangani akta komitmen Orang Tua Angkat UMKM Kosmetik bersama Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Disaksikan oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, dan Plt. Kepala BPOM, L. Rizka Andalusia; penandatanganan dilakukan langsung oleh Founder KGI, Shandy Purnamasari bersama lima perusahaan kosmetik lainnya di acara opening ceremony Wellfest 2024: Natural Beauty and Wellness di Central Park Mall, Jakarta.
Pada kesempatan tersebut, Shandy Purnamasari yang juga merupakan Founder J99 Corp. menyatakan bahwa penandatanganan akta ini merupakan salah satu wujud nyata komitmen KGI dalam memenuhi tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat Indonesia.
Baca Juga: Anak Tasya Farasya Mendadak Jadi MUA, Aksinya Gemas Banget
“Perusahaan kami memegang teguh nilai Champion yang salah satunya adalah nilai tanggung jawab dimana kami senantiasa berkomitmen untuk melakukan tanggung jawab sosial perusahaan sebagai ungkapan terima kasih kepada masyarakat Indonesia yang telah mendukung pertumbuhan dan kemajuan perusahaan hingga saat ini," jelasnya.
Partisipasi KGI sebagai Orang Tua Angkat UMKM Kosmetik yang diprakarsai oleh BPOM, kata Shandy Purnamasari adalah bentuk komitmen perusahaannya dalam melaksanakan CSR dalam mendukung kemajuan UMKM di Indonesia, khususnya di bidang manufaktur kosmetik dan skin care.
"Wellfest 2024 adalah tempat dimana masyarakat bisa memperoleh informasi tentang wellness lifestyle, serta mengenal dan membeli produk beauty and wellness, seperti obat bahan alam, suplemen kesehatan, dan kosmetik yang dipastikan aman dan bermutu," terang Plt. Kepala BPOM, L. Rizka Andalusia dalam sambutannya.
Baca Juga: Pria Juga Boleh Pakai Kosmetik, Jefri Nichol: Makeup is Genderless
BPOM bekerja sama dengan lintas sektor terus mendukung pertumbuhan industri wellness Indonesia termasuk industri Kosmetik dalam negeri untuk meningkatkan daya saing di pasar global.
Dalam rangkaian Wellfest 2024, BPOM juga meluncurkan program Orang Tua Angkat UMKM Obat Bahan Alam dan Kosmetik.
Melalui program ini, industri obat bahan alam dan kosmetik memberikan pendampingan kepada UMKM dalam hal peningkatan pengetahuan terkait perizinan, standar sarana, dan mutu produk, teknologi, hingga pemasaran, sehingga UMKM mampu memenuhi ketentuan dan dapat berkembang lebih cepat serta berdaya saing tinggi.
"Kami berharap Wellfest 2024: Natural Beauty and Wellness dapat menjadi salah satu bukti nyata dukungan terhadap pertumbuhan industri wellness dan peningkatan perekonomian Indonesia,” jelas Rizka.
Sebagai Orang Tua Angkat UMKM Kosmetik, nantinya KGI akan bertanggung jawab untuk memfasilitasi UMKM yang menjadi anak asuhnya.
Bentuk fasilitasi yang dapat dilaksanakan antara lain sosialisasi, bimbingan teknis, transfer teknologi, pendampingan, magang atau Praktek Kerja Lapang (PKL), peralatan, promosi dan pemasaran, dan atau bentuk lainnya.
Fasilitasi dilakukan agar permasalahan yang dihadapi oleh UMKM Anak Angkat dapat diselesaikan.
Baca Juga: Ternyata Habis Rp60 Juta, Shandy Purnamasari Syok saat Jajan Skincare
BERITA TERKAIT
Gandeng Conan Gray, Onitsuka Tiger Perkenalkan Kampanye Visual Autumn Winter 2024
Rabu, 11 September 2024 | 07:53 WIBJelang Hari Batik Nasional, Manzone x Minimal Hadirkan Koleksi Couple
Selasa, 10 September 2024 | 10:50 WIBStudio Tui Hadirkan "Unfolding Petals", Desain Print Hasil Gambar Tangan
Senin, 09 September 2024 | 07:34 WIBRekomendasi 3 Parfum Lokal Aroma Gourmand, Wanginya Tahan Lama
Minggu, 08 September 2024 | 07:00 WIB3 Cushion Lokal dengan SPF 30, Cocok untuk Makeup Natural
Jumat, 06 September 2024 | 10:00 WIB3 Serum Wajah Ini Mengandung Polypeptide, Efektif Lawan Tanda Penuaan Kulit
Kamis, 05 September 2024 | 10:00 WIBBERITA TERKINI