Gemas! Putri Charlotte Ingin Hadiah Natal Kuda Poni Sungguhan
Putri Charlotte sangat suka dengan karakter kuda poni.

Putri Charlotte. (Instagram/@kensingtonroyal)
Jika umumnya anak-anak akan minta hadiah Natal berupa mainan, lain halnya dengan Putri Charlotte. Putri pasangan Kate Middleton dan Pangeran William ini ingin hadiah Natal kuda poni sungguhan!
Melansir Cosmopiltan yang dirangkum dari Clooser Weekly, Putri Charlotte ternyata masih terobsesi dengan kuda poni. Ia pun menginginkan hadiah berupa kuda poni sungguhan sebagai kado Natal.
Ya, selama ini Putri Charlotte memang diketahui menggemari kuda poni. Dalam beberapa kesempatan tampil, dia hampir selalu terlihat membawa pernak pernik kuda poni.
Baca Juga: Diundang oleh Ratu Elizabeth II, Melania Trump Pakai Coat Rp 108 Juta
Salah satunya adalah saat tampil di hadapan publik ketika ia memulai hari pertamanya sekolah.
Putri Charlotte tampak jalan malu-malu sambil dituntun oleh sang ibu yang membawa tas sekolah Putri Charlotte. Pada tas itu, terlihat gantungan kunci kuda poni yang berkilauan.

Berbeda dengan Putri Charlotte yang tergila-gila dengan kuda poni, Pangeran George lebih tertarik mengasah kemampuan olahraganya. Ia meminta raket tenis baru dan perangkat permainan sepakbola untuk kado Natal.
Baca Juga: Ingin Vasektomi, Pria Ini Menghadiahi Istrinya Cincin Berbahan Sperma
Jika Putri Charlotte dan Pangeran George sudah cukup besar untuk meminta hadiah Natal, lalu bagaimana dengan si bungsu Pangeran Louis?
Ternyata pangeran kecil ini tak meminta apa-apa pada ibunya selain mengikuti ke mana Kate Midlleton pergi sambil mengucap kata 'me' (aku) berulang kali.
Baca Juga: Kim Kardashian Mengembalikan Kondominium Mewah dari Kanye West, Kenapa?

Sebelumnya, diberitakan juga bayi Archie, putra pertama Meghan Markle dan Pangeran Harry, mendapatkan hadiah Natal pertamanya berupa kantong kado custom dari Harrow adn Green. Lalu, apa kado Natalmu?
BERITA TERKAIT

5 Manfaat Tidur Siang, Bisa Bantu Menjaga Kesehatan Mental


4 Arti Mimpi Bertemu Harimau, Mewakili Kondisi Sulit hingga Kurangnya Inspirasi

Resep Sambal Bawang Pedas Nampol, Begini Trik agar Hasilnya Lebih Awet

4 Zodiak Ini Butuh Perubahan Besar dalam Hidupnya, Jangan Membelenggu Diri Sendiri
