Serupa tapi Tak Sama, Ini Bedanya Lamaran dan Tunangan

Tunangan atau lamaran, yang penting restu sudah di tangan.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Rabu, 05 September 2018 icon 07:00 WIB
Serupa tapi Tak Sama, Ini Bedanya Lamaran dan Tunangan

Lamaran. (Instagram/@febriannindyop)

Sepasang kekasih yang telah lama menjalin hubungan biasanya ingin melangkah ke jenjang yang lebih serius, yakni pernikahan. Nah, sebelum melangsungkan pernikahan, kedua belah pihak keluarga akan mengadakan acara lamaran atau pertunangan.

Banyak masyarakat Indonesia saat ini menganggap kalau tunangan sama saja dengan lamaran, begitu juga sebaliknya. Padahal ada perbedaannya, lho.

Secara bahasa, keduanya memang memiliki arti yang terdengar serupa. Tunangan atau bertunangan adalah bersepakat menjadi suami istri, yang biasanya dilakukan di depan orang banyak. Sedangkan lamaran atau melamar adalah meminta atau meminang seseorang untuk menjadi pengantinnya.

Baca Juga: Minta Sumbangan Rp 22 Juta ke Tamu, Calon Pengantin Batal Menikah

Lamaran. (Instagram/@febriannindyop)
Lamaran. (Instagram/@febriannindyop)

Baik tunangan maupun lamaran, keduanya sama-sama terdapat ritual tukar cincin. Karena persamaan ritual inilah banyak yang mengira kalau tunangan dan lamaran adalah hal yang sama.

Namun sebenarnya, masa pertunangan belum mempunyai ketetapan pasti soal waktu pernikahan dirayakan. Pertunangan cenderung menjadi masa penjajakan antara dua belah pihak melangsungkan komitmen ke arah pernikahan.

Sedangkan prosesi lamaran sudah sedikit meningkat levelnya. Bayangan pernikahan sudah semakin jelas.

Baca Juga: 4 Seleb Tanah Air Ini Menikah dengan Atlet

Hal ini disebabkan saat lamaran, seorang cowok akan mendatangi pihak cewek ditemani keluarga dan beberapa kolega untuk meminta izin menikah kepada orang tua si cewek.

Lamaran. (Instagram/@febriannindyop)
Lamaran. (Instagram/@febriannindyop)

Tentu saja orang tua pihak wanita harus menanyakan kepada puterinya apakah bersedia atau nggak. Apabila setuju, penentuan hari baik untuk melangsungkan pernikahan mulai dibicarakan. Itulah megapa acara lamaran biasanya lebih resmi dan juga biasanya sarat tradisi, seperti membawa berbagai hantaran.

Baca Juga: Tetap Tenang, Ini 4 Tips Terhindar dari Serangan Bridezilla

Jadi itulah perbedaan lamaran dan tunangan, sudah nggak bingung kan, Girls?

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI