Trending
Apa Artinya Mood Swing? Ini Penyebab Suasana Hati Mudah Berubah Drastis
Perkara mood swing bisa sangat memengaruhi kualitas hubungan dengan orang tercinta.
Rima Sekarani Imamun Nissa

Dewiku.com - Belum lama ini, Jennifer Lopez diketahui menggugat cerai Ben Affleck di usia pernikahan mereka yang baru dua tahun. JLo dikabarkan angkat tangan soal mood swing atau perubahan suasana hati sang suami yang terlalu tidak menentu.
Melansir People, seorang sumber yang dekat dengan keduanya mengungkapkan bahwa Ben Affleck memiliki mood swing yang sering kali tidak dapat diprediksi sehingga jadi memicu perpisahan.
Baca Juga
"Anda dapat melihat perilaku tidak menentu, perubahan suasana hati yang sangat besar," ujarnya.
Lalu, apa itu mood swing? Ini adalah kondisi di mana seseorang mengalami perubahan suasana hati yang drastis dan biasanya tak dapat diprediksi dalam waktu singkat. Mereka yang awalnya sangat senang, mungkin tiba-tiba menjadi sangat sedih, marah, atau cemas dalam hitungan menit, bahkan detik.
Dilansir dari Alodokter, selama perubahan suasana hati tak berdampak pada kehidupan sehari-hari, hal ini bisa dianggap normal. Namun, jika berlarut-larut dan sudah sampai mengganggu aktivitas, tentu saja perlu diwaspadai.
Mood swing sebaiknya memang tidak diabaikan, terlebih jika telah mencapai tingkatan lebih parah, seperti menimbulkan rasa ingin melukai diri sendiri atau mengakhiri hidup. Gejala-gejala tersebut bisa jadi adalah tanda dari gangguan kesehatan mental.
Mood swing bisa disebabkan berbagai faktor, misalnya pengaruh hormon, ketidakseimbangan kimia otak, hingga menderita penyakit tertentu seperti kerusakan paru-paru, ginjal, penyakit tiroid, atau kelainan pada otak. Bisa juga berhubungan dengan kesehatan mental seperti depresi, gangguan bipolar, kepribadian ambang, hingga skizofrenia.
Bagaimana cara mengatasinya? Aa beberapa langkah yang dapat dilakukan untuk mengatasi dan mencegah mood swing, antara lain menjalani gaya hidup sehat, termasuk olahraga teratur, cukup tidur, konsumsi makanan sehat, dan mengelola stres.
Jika mood swing yang kamu alami sudah parah atau sangat sering terjadi hingga mengganggu aktivitas sehari-hari, tak ada salahnya berkonsultasi pada psikolog atau psikiater.