Ingin Wajah Semakin Glow Up? Regenerasi Sel Kulit Rahasianya!

Inilah pentingnya regenerasi sel kulit bagi kecantikan.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Minggu, 12 September 2021 icon 09:00 WIB
Ingin Wajah Semakin Glow Up? Regenerasi Sel Kulit Rahasianya!

Ilustrasi perempuan cantik. (Unsplash/Ionut Comanici)

Tahukah kamu seberapa penting regenerasi sel kulit wajah, berapapun usiamu? Proses regenerasi sel biasanya terjadi secara alami, tepatnya sekitar 30-75 hari sekali bagi kulit dewasa.

Namun memasuki usia remaja, saat menjalani produktivitas yang membuat kita sering terpapar debu dan polusi, regenerasi alami ini perlu dibantu dengan eksfoliasi. Tujuannya agar pergantian sel berlangsung lebih cepat dan manfaatnya bisa dirasakan secara optimal sehingga  kulit wajah dapat terasa lebih kenyal dan sehat, serta wajah tampak glowing setiap saat. 

Proses eksfoliasi perlu dilakukan secara rutin pada kulit wajah, tentu dengan pilihan produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit.

Baca Juga: Berbahaya untuk Kulit, Tompi Ingatkan Jangan Berlebihan Pakai Skincare

"Proses eksfoliasi dengan produk face scrub yang mengandung ekstrak bahan alami bisa dilakukan sebanyak 3-4 kali seminggu. Jangan lupa untuk selalu memastikan kulit wajah bersih sebagai persiapan melakukan eksfoliasi, yaitu dengan menggunakan face wash yang tepat. Kemudian, gunakan produk scrub berbahan alami yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan kulit," ungkap Tamara Adys Nabila selaku Asst. Country Marketing Manager Unilever International for St. Ives Indonesia, dalam rilis yang diterima Dewiku.com, Jumat (10/9/2021) kemarin.

Ilustrasi perempuan seksi. (Pixabay/Fernando Gimenez)
Ilustrasi perempuan berwajah sehat. (Pixabay/Fernando Gimenez)

Berikut adalah tips mengoptimalkan proses regenerasi sel kulit wajah:

1. Pastikan kebersihan wajah terawat dengan face wash berformula tepat

Baca Juga: Gunakan Bahan Alami dan Halal, Skincare Ini Cocok untuk Semua Jenis Kulit

Penyebab utama wajah kusam dan tidak sehat adalah kotoran di kulit yang menumpuk dan akhirnya menutup pori-pori wajah. Sebelum melakukan eksfoliasi, selalu pastikan kulit wajah bersih dengan rutin mencuci wajah setiap hari. Pilih produk face wash yang mengandung formula tepat dan sesuai dengan jenis kulit supaya wajah bersih optimal.

Produk daily cleanser dari St. Ives bisa jadi pilihan untuk menemani aktivitas membersihkan wajah setiap harinya. Produk face wash ini tersedia dalam beberapa varian untuk membersihkan sekaligus mengatasi berbagai masalah kulit, yaitu St. Ives Blemish Care Tea Tree yang mengandung salicylic acid untuk membersihkan kotoran, minyak, serta melawan jerawat datang lagi, St. Ives Soothing Chamomile yang mampu membersihkan wajah dengan lembut, St. Ives Glowing Apricot yang mampu membersihkan sekaligus menyegarkan kulit, hingga St. Ives Hydrating Watermelon untuk kulit terasa segar dan terhidrasi. 

Produk face wash dari St. Ives ini terbuat dari 100% ekstrak bahan alami, telah teruji secara dermatologis, bebas minyak, dan tanpa pengawet, sehingga aman digunakan setiap hari bagi kulit. Selain menjaga kulit selalu bersih, mencuci muka dengan face wash yang sesuai jenis kulit bisa membantu mengoptimalkan proses regenerasi kulit. Kulit pun ternutrisi dengan baik sesuai kebutuhan.  

St. Ives Blackhead Clearing Green Tea Scrub mengandung ekstrak dan eksfolian alami green tea. Produk ini bermanfaat mengangkat komedo dan membersihkan pori-pori yang tersumbat secara mendalam, serta meredakan beruntusan kecil di kulit. (Istimewa/St.Ives Indonesia)
St. Ives Blackhead Clearing Green Tea Scrub mengandung ekstrak dan eksfolian alami green tea. Produk ini bermanfaat mengangkat komedo dan membersihkan pori-pori yang tersumbat secara mendalam, serta meredakan beruntusan kecil di kulit. (Istimewa/St.Ives Indonesia)

2. Gunakan eksfoliator yang mengandung butiran scrub dari ekstrak alami

Tips berikutnya adalah melakukan eksfoliasi rutin agar sel kulit mati yang menutupi pori-pori bisa dibasmi menggunakan butiran scrub. Rangkaian produk scrub dari varian duo St. Ives, yaitu daily cleanser + face scrub bisa jadi pilihan. Produknya tersedia dalam berbagai varian yang terbuat dari 100% eksfolian dan ekstrak bahan alami. 

Gunakan St. Ives Blackhead Clearing Green Tea Scrub untuk mengangkat komedo dan membersihkan pori-pori tersumbat secara mendalam, dengan eksfoliator berindikator moderate yang lembut. Untuk tekstur wajah tidak merata, pakai St. Ives Gentle Smoothing Oatmeal Face Scrub & Mask dengan eksfoliator berindikator gentle yang ringan dapat membantu memberikan nutrisi dan mengatasi masalah tekstur kulit wajah.

Bagi kulit berwarna kusam, ada St. Ives Energizing Scrub Coconut and Coffee, scrub yang memberikan energi serta punya eksfoliator dengan indikator deep yang membersihkan secara mendalam dan menyeluruh, sehingga membantu mencerahkan dan melembutkan kulit wajah yang lelah.

Untuk warna kulit tidak merata, produk St. Ives Radiant Skin Pink Lemon and Mandarin Orange Scrub yang mengandung bahan alami seperti lemon dan jeruk Mandarin bisa menjadi pilihan karena membantu memudarkan pigmentasi dan membuat tone warna kulit merata dengan eksfoliator berindikator moderate.

St. Ives Acne Control Apricot Scrub mengandung ekstrak dan eksfolian alami aprikot. Produk ini bermanfaat membersihkan minyak berlebih, kotoran, serta sel kulit mati yang berpotensi menimbulkan jerawat. (Istimewa/St.Ives Indonesia)
St. Ives Acne Control Apricot Scrub mengandung ekstrak dan eksfolian alami aprikot. Produk ini bermanfaat membersihkan minyak berlebih, kotoran, serta sel kulit mati yang berpotensi menimbulkan jerawat. (Istimewa/St.Ives Indonesia)

3. Kombinasikan keduanya sebagai skincare routine untuk optimalkan manfaat regenerasi sel 

Sel kulit mati yang tertumpuk bisa membuat kulit tampak kusam, kasar, hingga memicu timbulnya jerawat dan komedo. Jadi, pastikan kulit wajah selalu bersih dengan melakukan daily cleanser dan bebas dari tumpukan sel kulit mati dengan melakukan eksfoliasi.

Gunakan varian Duo St. Ives sebagai skincare routine untuk optimalkan manfaat regenerasi sel. Kombinasi antara daily cleanser dan face scrub sudah melewati uji coba dan terbukti memberikan hasil optimal untuk wajah sehat dan glowing.

Baca Juga: Jangan Anggap Sepele, 5 Alasan Pria Juga Butuh Perawatan Wajah

Gunakan St. Ives Blemish Care Tea Tree Daily Cleanser + St. Ives Blackhead Clearing Green Tea Scrub untuk kulit berminyak dan berjerawat, St. Ives Soothing Chamomile Daily Cleanser + St. Ives Gentle Smoothing Oatmeal Face Scrub & Mask untuk menenangkan kulit, St. Ives Glowing Apricot Daily Cleanser + St. Ives Energizing Scrub Coconut and Coffee untuk kulit tampak lelah dan kusam, serta St. Ives Hydrating Watermelon Daily Cleanser + St. Ives Radiant Skin Pink Lemon and Mandarin Orange Scrub untuk kulit kering. 

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI