Review Makeup Salon Terburuk, YouTuber Ini Dibilang Mirip Annabelle
Konten seputar ulasan salon terburuk sedang viral di YouTube.

Mencoba makeup di salon terburuk. (YouTube/Pebbi Lieyanti)
Mencoba pelayanan salon terbaik mungkin idaman setiap orang. Namun, bagaimana ceritanya kalau yang didatangi justru dikenal sebagai salon terburuk?
Seorang YouTuber dengan nama akun Pebbi Lieyanti baru-baru ini membuat konten untuk mengulas salon yang dianggap terburuk di kotanya. Rabu (24/7/2019) pekan lalu, dia mengunggah sebuah video berjudul "Pergi ke Salon Terburuk di Kotaku! Seburuk itukah?".
"Video ini aku buat karena terinspirasi oleh video-video dengan judul 'I went to the worst reviewed makeup artist'. Oleh karena itu aku mencoba mengunjungi salon dengan reputasi terburuk di kota aku dan membuktikan apakah benar seburuk itu?" ungkap Pebbi dalam keterangan unggahannya.
Baca Juga: Lagi Hits di Korea, Bentuk Topi Ayam Ini Bisa Bikin Kamu Lapar
Pebbi tidak menyebutkan salon apa yang didatangi maupun alamatnya. Dia juga tidak memperlihatkan wajah orang yang meriasnya. Namun, dia bilang, tempat tersebut populer di kalangan masyarakat sekitar lingkungannya sebagai salon yang kurang bagus.
Begitu sampai di lokasi, Pebbi langsung syok melihat peralatan makeup yang tidak terawat dan kotor. Malah ada yang kelihatan sudah tidak layak pakai juga.

Ketika sesi makeup dimulai, Pebbi bingung karena si perias menggunakan tisu toilet untuk membersihkan wajah. Tekstur tisunya terlalu kasar sehingga membuat kulitnya tidak nyaman.
Baca Juga: Cuma Sebulan Sudah Cerai, YouTuber Ini Nikahi Ibu Sahabatnya Demi Konten?
Urusan foundation pun bikin dia terheran-heran karena dibuat berlapis-lapis. Kebingungan berlanjut saat perias membuat garis contour dan membedaki wajahnya.
Riasan mata juga tak kalah menakjubkan. Pebbi mendapatkan bulu mata palsu yang sangat cetar.

Selanjutnya karena dia mengaku akan memakai dress merah, sang perias pun memilih eyeshadow merah yang dipadukan dengan hitam sehingga malah membuat Pebbi merasa mirip karakter Kera Sakti.
Belum lagi dengan permintaan perias agar Pebbi mengubah posisi duduk menjadi tiduran di kursi agar lebih mudah saat dirias. Akibatnya, dia juga mengeluh sakit leher.
Setelah selesai, Pebbi pun membayar biaya makeup sebesar Rp 100 ribu dan segera pulang ke rumah.

Pebbi sadar hasil riasannya sangat jauh kesan natural. Ibunya bahkan mengatai dirinya mirip Annabelle, sosok hantu boneka seram di film horor.
"Ini sekarang Mama bikinin rambut aku biar kayak Annabelle," kata YouTuber ini sembari menunjukkan gaya rambut kepang dua hasil karya ibunya.
Baca Juga: Harus Kencang dan Kuat, Uniknya Kontes Pukul Bokong di Rusia
Hingga Senin (29/7/2019) pagi, video tentang salon terburuk itu telah ditonton hingga lebih dari 5,8 juta kali. Beberapa hari terakhir, konten serupa juga semakin menjamur di YouTube.
BERITA TERKAIT

Eksplorasi Bahan Alami Lokal untuk Kosmetik, Ini Kelebihan TheArum Green Java

3 Tips Wajah Bebas Flek, Perawatan Tanpa Downtime Lebih Disukai

Gandeng Ayana Moon, Shandy Purnamasari Hadirkan Face Toner & Facial Wash Berbahan Alami

AI Skincare Product Recommendation: Saat Teknologi Permudah Identifikasi Masalah Kulit

Penuhi Kebutuhan Pasar, Manufaktur Kecantikan Harus Terus Berinovasi

"Petally," Kecantikan Bunga yang Merekah di Panggung JMFW 2025
BERITA TERKINI

Pendidikan Kesetaraan Gender Sejak Dini, Psikolog: Anak Laki-Laki Boleh Belajar Memasak

Marsya Voice of Baceprot Masuk Daftar 100 Perempuan Inspiratif dan Berpengaruh di Dunia Versi BBC

KDRT di NTT, Ketidakberdayaan Perempuan Masih Menjadi Masalah Besar

Perempuan Korban Kekerasan Tidak Bercerita, Victim Blaming Biang Keladinya

Rawan Jadi Korban Kekerasan, Perempuan Pembela HAM Butuh Perlindungan Negara
