Fashion-beauty
Deretan Artis Pakai Sandal Hermes, Paling Murah Punya Nagita Slavina Seharga Rp8,5 Juta
Deretan artis ini terlihat memakai sandal merek Hermes. Siapa saja?
Rima Sekarani Imamun Nissa | Rafidah Raihany

Dewiku.com - Para selebritas tak hanya mengoleksi tas mewah dari high-end brand asal Perancis, Hermes. Mereka juga memiliki koleksi lain yang tak kalah menarik perhatian, salah satunya alas kaki seperti sandal.
Biasanya, sandal Hermes memiliki desain yang khusus untuk alas kaki mereka berupa huruf H di bagian atasnya. Beberapa selebritis pun beberapa kali tertangkap kamera memakai sandal keluaran rumah mode tersebut.
Baca Juga
Penyakit Mulut dan Kuku Merebak, Masyarakat Diminta untuk Tidak Takut Minum Susu
Kolaborasi Bibit x Antidot Ajak Generasi Muda Jadikan Investasi sebagai Gaya Hidup
Citayam Fashion Week Jadi Ajang Brand Lokal Promosikan Produk Unggulan
Crocs Luncurkan Dua Siluet Baru, Cocok Dipadukan dengan Beragam Gaya
Mama Harus Baca, Psikolog Tekankan Pentingnya Sensory Play dan Stimulasi Sosial untuk Anak-Anak
Wanita Ini Belum Pernah Dengar Pernyataan Cinta Suami, Padahal Sudah Menikah 25 Tahun
Penasaran seperti apa? Dilansir dari akun Instagram hermes.selebriti, berikut deretan selebriti yang memakai sandal hermes.
Dikenal punya banyak koleksi barang-barang mewah, tak heran bila istri Raffi Ahmad ini pernah tertangkap kamera memakai sandal Hermes. Nagita terlihat mengenakan sandal berwarna oranye yang terbuat dari kulit Epsom. Harganya sekitar Rp8,5 juta.
Menyempurnakan OOTD serba coklat, Prilly memilih sandal Hermes Eze warna senada. Uniknya, alas kaki ini memiliki sol yang tebal hingga 7cm. Harganya pun tak main-main, yakni Rp8,8 juta.
Tampil berhijab pada sebuah kesempatan, Paula memakai outfit yang dominan warna hitam. Istri Baim Wong tersebut juga memilih sandal klasik Hermes warna hitam untuk melengkapi penampilannya. Harga sandal tersebut mencapai Rp9 Juta.
Pedangdut Inul Daratista juga memiliki beragam tas Hermes mulai dari yang klasik hingga model unik. Sandal model capit berwarna hitam ini merupakan Heres Egerie yang harganya tak begitu mahal, yakni 295 dolar atau setara Rp4 juta.
Ibu lima anak ini tampil dengan gaya kasual mengenakan kaos dan rok mini. Dirinya terlihat memakai sandal Hermes Camelia yang memiliki motif strap berwarna coklat. Dibandingkan beberapa sandal sebelumnya, milik Ussy ini terbilang paling mahal, yakni senilai Rp9,5 juta.