Yeezy Salt Segera Dirilis, Hampir Pasti Jadi Sepatu Langka Lagi

Sesuai namanya, Yeezy Salt warnanya seperti garam.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Jumat, 22 Februari 2019 icon 07:30 WIB
Yeezy Salt Segera Dirilis, Hampir Pasti Jadi Sepatu Langka Lagi

Yeezy Salt. (Instagram/@yeezymafia)

Setelah penjualan sepatu sneaker Yeezy dilaporkan tumbuh 600 persen pada tahun 2018, Adidas secara resmi mengkonfirmasi bahwa Yeezy Boost 700 ''Salt'' segera dirilis. Kehadiran Yeezy Salt diyakini bakal mendapat sambutan super positif.

Dilansir dari Highsnobiety, sepatu ini menggunakan paduan bahan kulit dan suede yang disambungkan dengan bahan mesh.

Bagian midsole-nya punya rona off-white dengan upper keabuan seperti warna garam. Sedangkan gum sole-nya berwarna hitam dengan reflective heel serta diperinci dengan aksen 3-stripes.

Baca Juga: ZX 4000 4D, Sneakers Adidas yang Ludes Diburu dan Harga Naik 2 Kali Lipat

Yeezy Salt. (Instagram/@yeezymafia)
Yeezy Salt. (Instagram/@yeezymafia)

Seperti yang diketahui, Yeezy adalah sepatu kolaborasi antara rapper Kanye West dengan merek Adidas. Yeezy jadi salah satu sneakers paling populer dan ditunggu rilisnya.

Seri Yeezy awalnya dibuat terbatas sehingga orang harus berebut untuk bisa mendapatkannya. Maka dari itu, harga jual reseller-nya bisa melonjak hingga angka belasan juta rupiah karena langka.

Untuk seri Salt ini, beberapa rumor menyebutkan produksinya tidak akan banyak agar sneakers itu tetap langka.

Baca Juga: Kim Kardashian Mengembalikan Kondominium Mewah dari Kanye West, Kenapa?

Baca Juga: Rayakan Hari Valentine dengan Adidas Stan Smith

Sepatu Yeezy Boost 700 ''Salt'' akan tersedia pada 23 Februari 2019 di toko online adidas dan dijual dengan harga USD 300 atau Rp 4,2 juta.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI