Perempuan Ini Nekat Minum 1 Liter Kecap Asin, Efeknya Mengerikan

Niatnya, demi membersihkan usus.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Sabtu, 15 Desember 2018 icon 17:29 WIB
Perempuan Ini Nekat Minum 1 Liter Kecap Asin, Efeknya Mengerikan

Ilustrasi botol kecap asin. (Shutterstock)

Kisah seorang perempuan minum satu liter kecap asin jadi viral. Meskipun kecap asin diklaim bermanfaat untuk membersihkan usus, tindakan nekat itu ternyata bisa sangat berbahaya.

Dilansir dari Metro.co.uk, seorang perempuan berinisal CG diketahui minum satu liter kecap asin setelah menonton tayangan YouTube tentang manfaatnya bagi kesehatan usus.

Namun, apa yang terjadi justru sebaliknya setelah dia minum kecap asin. Kesehatan perempuan berusia 39 tahun ini malah terus memburuk karena mengalami serangan jantung dan kerusakan saraf otak.

Baca Juga: Kocak, Cewek Ini Jatuh Keserimpet High Heels Andalannya Sendiri

Melalui chanel YouTube pula, Dr. Bernard dari University of Illinois mengungkapkan jika CG mengalami hipernatremia atau kadar natrium yang berlebihan dalam darah.

Menurut Bernard, perempuan itu salah mengartikan maksud dari video tentang khasiat kecap asin yang dia lihat.

''Hal yang benar, di mana pun natrium berada dalam tubuh, maka air akan mengalir ke arahnya dan racun dalam tubuh akan hanyut. Tapi bukan berarti seseorang harus menenggak kecap dalam jumlah banyak,'' kata dia menerangkan.

Baca Juga: Duh, Polisi Cantik Ini Dapat Ultimatum dari Kantornya Sendiri

Bernard lalu memaparkan, natrium di perut perempuan tersebut mulai menarik air dari otot dan organ tubuhnya sehingga membuatnya mengalami dehidrasi berat. 

Ilustrasi kecap. (Unsplash/Caroline Attwood)
Ilustrasi kecap. (Unsplash/Caroline Attwood)

''Saya ingatkan jangan mudah percaya dengan anjuran bahwa minum kecap dalam jumlah besar bisa menghilangkan racun dari dalam tubuh,'' tambah dia.

Bernard menjelaskan kecap memang sangat baik untuk dikonsumsi, tapi hanya dalam jumlah kecil sebagai bumbu.

Hal itu juga dibenarkan George Hamlyn-Williams, ahli gizi di The Hospital Group. Kecap sangat tinggi garam yakni mencapai 12,9 g per 100ml sehingga harus dikonsumsi dalam jumlah secukupnya.

Ilustrasi sakit. (Unsplash/Rawpixel)
Ilustrasi sakit. (Unsplash/Rawpixel)

Williams mengatakan, garam memang dibutuhkan untuk membantu sel-sel tubuh berfungsi dengan baik. Namun, terlalu banyak garam dapat menyebabkan berbagai masalah kesehatan, seperti peningkatan tekanan darah dan retensi air yang pada akhirnya meningkatkan risiko stroke, penyakit ginjal, dan serangan jantung.

Tindakan minum satu liter kecap asin yang dilakukan CG jelas tidak boleh ditiru. Konsumsi kecap sehari sebenarnya bahkan dibatasi hanya tiga sendok dalam sehari.

 

Baca Juga: Lucu, Pramugari Ini Lakukan Sesuatu untuk Penumpang yang Mengeluh

Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Viral Minum Kecap Asin untuk Bersihkan Usus, Ini Bahayanya

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI