Niksen, Metode Pereda Stres Tanpa Melakukan Apa-Apa

Niksen membantu kita yang sering burn out.

By: Vika Widiastuti icon Jumat, 19 Juli 2019 icon 19:57 WIB
Niksen, Metode Pereda Stres Tanpa Melakukan Apa-Apa

Stres bekerja. (Unsplash/JESHOOTS.COM)

Meredakan stres bisa lewat beberapa cara, salah satu yang sedang menjadi tren di Eropa Utara adalah Niksen. Sebuah konsep melawan stres dengan tidak melakukan apa-apa.

Menurut Time, istilah niksen secara harfiah berarti tidak melakukan apa-apa, menjadi diam atau melakukan sesuatu tanpa ada gunanya.

Seorang direktur pelaksana CSR Centrum, pusat pelatihan di Belanda yang membantu klien dalam mengelola stres mereka dan pulih dari kelelahan, Carolien Hemming, menjelaskan niksen lebih ke arah membiarkan pikiran berkeliaran daripada fokus pada detail dari suatu tindakan.

Baca Juga: Hore! Ternyata Hobi Gosip Punya 5 Manfaat bagi Kesehatan Mental

Eve Ekman, direktur pelatihan di  Greater Good Science Center  di University of California, Berkeley mengatakan, "Kita perlu melatih pikiran kita untuk berkelana dengan cara yang imajinatif dan kreatif."

Berlatih niksen cukup gampang, seperti sekadar jalan-jalan, melihat sekeliling, atau mendengarkan musik selama itu tanpa tujuan alias tidak dilakukan untuk menjadi produktif.

Dengan generasi millennial yang sering mengalami gejala burn out, berlatih niksen dapat memberi banyak manfaat. Contohnya mengurangi tingkat stres dan kecemasan, menyegarkan pikiran, meningkatkan kreativitas hingga meningkatkan pemikiran kritis.

Baca Juga: Bikin Stres, Begini 5 Cara Menghadapi Pasangan Posesif

 

Carolien Hemming mengatakan tidak mudah melakukan metode niksen bagi orang yang terbiasa beraktivitas. Bahkan bagi mereka cukup menyeramkan pada awalnya.

Baca Juga: Takut Kena Serangan Jantung, Wanita Ini Ternyata Alami Sindrom Patah Hati

Lambat laun Carolien mulai membiasakan klien untuk melakukan niksen dari beberapa menit, perlahan ke beberapa jam, sampai rutin dilakukan sepekan sekali. "Ini semua tentang membiarkan hidup berjalan sesuai rencana dan membebaskan kita dari kewajiban sesaat," ujarnya.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI