Lifestyle
Hati-Hati! Jauhkan 3 Bahan Ini dari Organ Intim Perempuan
Jangan asal pakai, ada beberapa bahan yang sebaiknya dijauhkan dari organ intim perempuan.
Rima Sekarani Imamun Nissa

Dewiku.com - Vagina adalah area organ intim perempuan yang rentan terhadap berbagai kondisi. Oleh karenanya, perempuan sebaiknya harus berhati-hati dengan apapun yang digunakan untuk vagina.
Melansir Healthsohts, perempuan wajib selalu berhati-hati dengan apa yang digunakan pada vagina karena hal-hal tertentu bisa saja memicu masalah.
Baca Juga
Perawatan Rambut di Masa Pandemi, Sekarang Ada Hair Sanitizer lho!
Bisa Bikin Overthinking, Berikut 5 Arti Mimpi Cincin Kawin
2 Brand Ini Kolaborasi Bikin Skincare dari Kopi Lokal, Intip Produknya
Tips Mengatasi Gatal pada Organ Intim, 4 Bahan Rumahan Ini Bisa Jadi Solusi
Organ Intim Wanita Terasa Tak Nyaman setelah Olahraga, Waspadai Kondisi Ini
Atasi Masalah Keputihan di Organ Intim, Berikut Tips Perawatan yang Tepat
Dalam hal ini, berikut beberapa hal yang perlu diperhatikan sebelum menggunakannya pada organ intim perempuan, antara lain:
Menurut Dr Nupur Gupta, Direktur Departemen Obstetri dan Ginekologi, Fortis, Gurugram, penggunaan sabun biasa untuk membersihkan area intim tak berbahaya.
Namun, sabun yang mengandung bahan kimia dan memiliki aroma kuat dapat menghambat tingkat pH vagina serta menyebabkan gatal, peradangan, dan ruam pada atau sekitar vagina.

Walau kita semua tahu bahwa setiap vagina memiliki baunya sendiri, baunya akan terus berubah terutama selama haid.
Jadi jika kamu berpikir untuk menghilangkan bau tersebut dan menggunakan parfum di area intim, itu salah besar.
Memakai semprotan, parfum, pembalut wanita beraroma bukanlah solusi terbaik karena semuanya sarat dengan bahan kimia dan pengawet yang dapat menyebabkan pertumbuhan bakteri jahat di dalam vulva dan infeksi vagina berulang.
Banyak tips di internet yang mengatakan bahwa lemon membantu dalam menjaga kesehatan vagina dan dapat mencerahkan tekstur kulit.
Namun, ketahui bahwa kadar asam sitrat yang tinggi di dalamnya dapat merusak area sensitifmu dan menyebabkan luka bakar. Lemon juga bisa menyebabkan iritasi dan ruam. (*Fita Nofiana)