Tika Bravani Berbagi 5 Tips Siapkan Pendidikan Anak Sejak Dini
Mulai dari melihat minat sang anak hingga mempertimbangkan asuransi pendidikan, inilah beberapa tips dari Tika Bravani.
Tika Bravani ternyata sudah berpikir panjang soal pendidikan anak meski buah hatinya masih berusia tiga tahun. Hal ini mengingat pentingnya pendidikan bagi sang anak.
"Pokoknya saya harus memerdekaan anak-anak sayaq dalam pendidikan. Saya harus memfasilitasi mereka agar bisa mendapatkan pendidikan terbaik yang mereka inginkan," ujar Tika Bravani dalam acara media gathering FWD Berkah Pendidikan, Selasa (12/9/2023), dikutip dari Suara.com.
Tika Bravani pun berbagi sejumlah tips mempersiapkan pendidikan anak di masa depan. Apa saja?
Baca Juga: Pahami 4 Hal Ini sebelum Membeli Asuransi Kesehatan, Jangan Gegabah!
1. Diskusikan dengan pasangan
Menurut sang aktris, diskusi dengan pasangan mengenai jalur pendidikan anak sangatlah penting. Ia dan suaminya pun saling berkomunikasi terkait pendidikan yang akan diberikan pada anak tersayang.
2. Melihat kebutuhan anak
Baca Juga: Diasuransikan Senilai Rp5 Miliar, Model Ini Ingin Punya Bokong Terbesar
Hal penting lainnya yang harus jadi bahan pertimbangan adalah kebutuhan si anak. Orang tua tentu mesti memahami apa saja yang dibutuhkan anaknya untuk bersekolah. Harapannya, orang tua bisa menentukan sekolah atau pendidikan lain yang sesuai dengan anaknya.
3. Jarak sekolah
Menurut Tika Bravani, jarak dari rumah ke sekolah juga termasuk faktor penting yang perlu diperhatikan.
4. Mengetahui minat anak
Orang tua juga mesti bisa mengetahui minat pendidikan anak. Jadi, orang tua dapat lebih tercerahkan saat memilih sekolah yang bisa mengembangkan minat sang anak. Hal ini tak lepas dari peran orang tua yang merupakan sosok pendukung untuk anaknya sendiri.
5. Asuransi pendidikan
Tika Bravani juga menyoroti pentingnya asuransi pendidikan. Pasalnya, dia pernah mengalami kejadian di mana dirinya ingin memilih sekolah tertentu, tapi tidak bisa karena terbatas biaya. Kondisi ekonomi orang tuanya kala itu juga sedang sulit.
Tak ingin anaknya mengalami masalah serupa, Tika Bravani merasa penting untuk menyiapkan asuransi pendidikan.
"Asuransi pendidikan ini penting. Kalau misalkan, naudzubilah, aku kenapa-kenapa, tetapi anak aku udah ada jaminan pendidikan dari asuransi," ungkapnya.
Melihat pentingnya hal tersebut, PT FWD Insurance Indonesia menghadirkan FWD Insurance sebagai perusahaan asuransi jiwa yang menawarkan asuransi pendidikan kepada para nasabah.
Tidak hanya berupa jaminan pendidikan, FWD Insurance juga memberikan layanan konseling bagi para orang tua. Layanan itu diharapkan membantu para orang tua yang merasa punya masalah terkait menyiapkan masa depan anak.
Baca Juga: Wanita Terseksi di Brasil Asuransikan Bokongnya Senilai Rp2,8 Miliar
"Untuk hadapi tantangan pendidikan, kami hadirkan produk asuransi dengan prinsip syariah hadir untuk mendukung orang tua yang mempersiapkan rencana pendidikan bagi anak mereka," ungkap Direktur, Chief Syariah and Business Development Officer FWD Insurance, Ade Bungsu.
BERITA TERKAIT
Pusat Hiburan Keluarga Ini Raih Dua Penghargaan Bergengsi
Jumat, 18 Oktober 2024 | 18:15 WIBPlaform Belanja Favorit Penjual Online: Shopee atau TikTok Shop?
Jumat, 18 Oktober 2024 | 10:00 WIBMelawan Stigma Perempuan Warga Binaan, Bintang Puspayoga: Jangan Menutup Mata!
Kamis, 17 Oktober 2024 | 14:00 WIBPenghapusan Kekerasan terhadap Perempuan: Angka Kasus Turun, Perjuangan Berlanjut!
Kamis, 17 Oktober 2024 | 08:51 WIBJangan Normalisasi KDRT! Dampak Fatalnya Bisa Berujung Femisida
Rabu, 16 Oktober 2024 | 11:24 WIBPuan Maharani jadi Ketua DPR Lagi, Mungkinkah RUU PPRT Bisa Segera Disahkan?
Selasa, 15 Oktober 2024 | 17:49 WIBBERITA TERKINI