Andien Berbagi Tips Ciptakan Suasana Rumah Nyaman, Warna Cat Dinding Jadi Kunci

Inilah beberapa tips menciptakan suasana rumah yang nyaman menurut penyanyi Andien.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Senin, 22 Januari 2024 icon 12:30 WIB
Andien Berbagi Tips Ciptakan Suasana Rumah Nyaman, Warna Cat Dinding Jadi Kunci

Andien (Instagram/andienaisyah)

Rumah bukan sekedar tempat berteduh bagi Andien. Di tengah segala kesibukan, sangat penting baginya untuk memiliki rumah yang bisa menyambut setiap penghuninya dengan ketenangan dan kehangatan.

Menurut Andien, rumah juga mencerminkan kepribadian seseorang. Rumah adalah tempat paling nyaman untuk menjadi diri sendiri dan menciptakan momen-momen manis setiap hari.

"Rumah yang nyaman penting sekali bukan cuma yang dewasa tapi juga untuk anak-anak. Mereka tumbuh perlu merasa secure, save, nyaman harus merasa dipeluk oleh orangtuanya. Aku merasa creating core memories sangat bisa dilakukan di rumah yang membuat kita merasa nyaman," ungkapnya dalam peluncuran Dulux Colour of the Year 2024 di Jakarta, Kamis (18/1/2024) lalu, dikutip dari Suara.com.

Baca Juga: 5 Arti Mimpi Loteng, Benarkah Pertanda Sudah Saatnya Menyerah?

Ilustrasi cat rumah. (Unsplash/Brandon Morgan)
Ilustrasi cat rumah. (Unsplash/Brandon Morgan)

Banyak hal yang bisa dilakukan, salah satunya mengganti cat dinding rumah sesuai warna yang sedang tren serta disesuaikan dengan kepribadian dan kebutuhan setiap penghuninya.

Mengingat rumah merupakan tempat istirahat, bernaung dan menghabiskan waktu dalam keseharian, warna-warna yang dipilih sebisa mungkin membuat kita merasa tenang, nyaman, dan hangat.

"Warna cat sangat bisa mempengaruhi suasana hati. Favorit aku pink muda. Karena basically aku suka warna pink tapi kalau terlalu ngejreng pada akhirnya tidak lagi punya efek yamg membuat nyaman dan menenangkan," tutur Andien.

Baca Juga: Sambut Liburan Akhir Tahun 2023, Dekorasi Ulang Hunian Bisa Jadi Aktivitas Seru

Andien juga berbagi tips memilih warna cat dinding agar tetap tampak selaras dengan furnitur di rumah. Dia berpendapat, penting untuk membeli berbagai furnitur berwarna netral seperti cokelat atau krem.

Baca Juga: 4 Manfaat Punya Tanaman Hias, Ternyata Baik untuk Kesehatan Mental

"Hacks bisa nyambung ke furnitur, barang-barang printilan yang ada di rumah dengan cat berganti-ganti, barang anak-anak banyak, hacks-nya furniturnya sebisa mungkin senetral mungkin. Di rumahku furnitur kebanyakan warna-warna netral, sekalem mungkin seperti coklat, krem," ungkap Andien.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI