Cara Cegah Gula Darah Naik di Bulan Ramadan, Ini Kata Dokter Zaidul Akbar

Ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mencegah gula darah naik selama puasa Ramadan.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Senin, 11 Maret 2024 icon 19:00 WIB
Cara Cegah Gula Darah Naik di Bulan Ramadan, Ini Kata Dokter Zaidul Akbar

Ilustrasi perempuan berhijab mengenakan abaya (Pexels/Yan Krukau)

Menjaga pola makan selama berpuasa di bulan Ramadan jelas penting. Salah satunya adalah berupaya mencegah gula darh naik, terlebih bagi penderita diabetes.

Gula darah naik saat puasa Ramadan bisa memicu masalah kesehatan lain yang lebih serius. Lalu, bagaimana cara mencegahnya?

Pakar obat herbal dr.Zaidul Akbar mengungkap tips  untuk mencegah lonjakan gula darah sehingga umat Islam terutama pengidap diabetes bisa menjalankan ibadah puasa dengan nyaman dan lancar.

Baca Juga: Raisa Berbagi Tips Tampil Segar di Bulan Ramadan, Makeup Natural Lebih Oke

Sajian nasi goreng kambing (Pexels/Luis Kuthe)
Sajian nasi goreng kambing (Pexels/Luis Kuthe)

Salah satunya hal yang perlu diperhatikan adalah tidak mengonsumsi terlalu banyak nasi. Dijelaskan dr.Zaidul akbar, nasi putih memiliki kandungan karbohidrat yang terbilang tinggi sehingga bisa menyebabkan kadar gula darah meningkat drastis. Berikut cara sehat konsumsi makanan berkarbohidrat.

  • Konsumsi sayur sebelum menyantap yang mengandung karbohidrat
  • Utamakan sayur dan protein sebelum mengonsumsi karbohidrat
  • Campurkan biji-bijian ke dalam nasi putih
  • Campurkan minyak zaitun ekstra virgin ke nasi
  • Tambahkan rempah seperti serai, bawang putih, bawang merah, jahe ke nasi.
  • Meminum campuran air dengan cuka apel, madu, atau nanas sebelum memakan nasi.

Sang dokter juga menyarankan untuk berjalan kaki selama kurang lebih 10 menit setelah makan. Dengan begitu, tetap bisa hidup sehat selama Ramadan.

Dokter Zaidul Akbar kemudian menjelaskan sejumlah masalah kesehatan yang bisa timbul apabila gula darah naik. Beberapa di antaranya adalah kencing manis, darah tinggi, autoimun, stroke, bahkan penyakit jantung.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Tempat Berbuka Puasa, Bisa Sambil Nongkrong dan Reunian

Baca Juga: Tingkatkan Angka Penjualan saat Ramadan, Ini 5 Tips untuk Pelaku UMKM

"Bukan hanya kencing manis, ya. Darah tinggi, autoimun, stroke, jantung, biasanya nggak jauh-jauh dari masalah naiknya gula darah terus-menerus, sehingga akhirnya tubuh letih dan mulailah konslet di sana-sini," ungkapnya, dilansir dari Suara.com.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI