Bikin Hidung Lebih Mancung Pakai Lilin, Caranya?

Teknik ini ternyata lagi viral di media sosial.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Senin, 19 November 2018 icon 17:30 WIB
Bikin Hidung Lebih Mancung Pakai Lilin, Caranya?

Perempuan berhidung mancung. (Unsplash/Andrii Podilnyk)

Banyak orang yang rela menjalani operasi plastik demi mendapatkan wajah sempurna. Namun, banyak juga yang masih berusaha memperbaiki penampilan dengan seni tata rias alias ilusi makeup. Nah, saat ini penggunaan cairan lilin untuk membuat hidung lebih mancung ternyata sedang populer di kalangan pengguna Instagram.

Lilin yang dipakai bukan lilin sembarangan, melainkan lilin microcrystaline. Jenis lilin ini telah banyak digunakan di Asia, terutama Cina, dan jadi viral setelah video-video tutorial memancungkan hidung seketika dengan menggunakan lilin banyak tersebar.

Hanya saja, tak ada garansi 100 % metode ini bakal langsung bikin hidung lebih mancung. Semua tetap sangat tergantung pada keterampilan tangan orang yang mengaplikasikannya.

Baca Juga: Nyentrik tapi Artistik, Intip Aksesoris Hidung dari Joanne Tan

''Anda dapat mengubah bentuk apa pun di wajah Anda, seperti hidung, tulang alis, dagu, dan lainnya. Meski tidak terlalu sulit, tapi ini membutuhkan latihan,'' kata seorang penata rias profesional, Lottie, seperti dilansir dari Cosmopolitan.

Lilin. (Unsplash/Rikki Austin)
Lilin. (Unsplash/Rikki Austin)

Kamu tertarik mencoba? Kamu hanya perlu mengaplikasikan cairan lilin sedikit demi sedikit di bagian wajah yang ingin 'diubah'. Setelah itu, bentuk secara perlahan agar menambah volume mancungnya hidung.

''Anda bisa meratakan bagian tepi-tepinya ke kulit menggunakan jari dan sedikit air atau Vaseline,'' ujar Lottie menerangkan.

Baca Juga: Viral, Inilah Thalasya Si Wanita Berwajah Barbie di Era Digital

Nah, setelah lapisan lilin tercetak dan menempel dengan baik, oleskan concealer dan foundation untuk membuat warna lilin menyatu dengan tone kulit wajah. Mudah, kan?

 

Baca Juga: Wow, Kembar Identik Ini Habiskan Rp 2,8 M untuk Operasi Plastik

Artikel ini sudah dipublikasikan di Suara.com dengan judul Hidung Lebih Mancung dengan Lilin, Bagaimana Caranya?

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI