Peruntungan 12 Shio di Tahun Naga 2024, Siapa yang Nasibnya Paling Mujur?

Seperti apa peruntungan setiap shio di Tahun Naga Kayu 2024 ini?

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Selasa, 02 Januari 2024 icon 21:00 WIB
Peruntungan 12 Shio di Tahun Naga 2024, Siapa yang Nasibnya Paling Mujur?

Ilustrasi shio Naga. (Unsplash/Annie Spratt)

Tahun 2024 sudah mulai berjalan. Apakah kamu telah mengecek peruntungan shio di Tahun Naga Kayu 2024 ini? Shio apa yang paling beruntung dan hoki?

Dilansir dari Times of India, tahun ini adalah waktu yang tepat untuk memulai kembali sesuatu yang baik demi kesuksesan jangka panjang.

Naga sendiri termasuk hewan paling beruntung dan terkuat dalam zodiak Tiongkok. Oleh karenanya, cukup banyak orang menanti datangnya tahun ini karena diyakini memberi banyak keberuntungan.

Baca Juga: 4 Zodiak Ini Diprediksi Menikah Tahun Depan, 2024 Saatnya Melepas Masa Lajang

1. Shio Tikus

Shio Tikus diprediksi sejahtera di tahun 2024. Tikus memiliki peluang lebih besar untuk sukses dan mendapatkan pengakuan banyak orang.

Ilustrasi shio. (Pixabay/woodpeace1)
Ilustrasi shio. (Pixabay/woodpeace1)

2. Shio Kerbau

Baca Juga: Ramalan Zodiak Oktober 2023, Dewi Fortuna Berpihak pada Siapa?

Sayangnya, Kerbau mungkin mengalami masa sulit di tahun 2024. Ini karena energi Naga Kayu bertentangan dengan nilai yang dianut. Orang-orang dengan shio Kerbau untuk mulai menabung secara lebih konsisten dan berani inisiatif.

3. Shio Harimau

Harimau mungkin juga harus menghadapi beberapa rintangan. Energi Naga Kayu bisa menarik situasi yang kompetitif dan tidak terduga. Berita baiknya, keuangan Harimau diprediksi akan lebih baik.

4. Shio Kelinci

Dewi keberuntungan berpihak pada shio Kelinci, tetapi harus mau menyesuaikan diri dengan segala perubahan dan kondisi yang ada. Selain itu, jangan terburu-buru mengambil keputusan.

5. Shio Naga

Shio Naga akan mengalami perkembangan dan peluang baru untuk menjadi lebih berprestasi serta maju di masa depan. Disarankan juga untuk lebih memerhatikan kehidupan percintaan.

6. Shio Ular

Tahun Naga Kayu 2024 akan membuat Ular jadi sosok yang mampu dipercaya. Shio ini bahkan bisa mendapatkan perhatian lebih dari orang yang dicintai.

7. Shio Kuda

Tahun Naga Kayu juga menghadirkan tantangan dan perubahan bagi Kuda. Mereka mungkin perlu menyesuaikan diri dengan situasi baru untuk mengatasi hambatan yang tak terduga.

8. Shio Kambing

Tahun ini juga akan membuat energi Kambing mudah habis. Ini kemungkinan besar karena keadaan jadi tidak stabil dan tak terkendali. Kambing disarankan supaya tidak terlalu stres.

9. Shio Monyet

Shio Monyet akan jadi orang yang makmur di tahun 2024. Meski begitu, jangan lupa untuk menyisihkan uang, tetap berpikir ke depan, dan membuat rencana yang matang.

10. Shio Ayam

Ini juga akan menjadi tahun keberuntungan bagi shio ayam. Memang ada momen keberhasilan maupun kemunduran yang bisa saja terjadi. Namun, Ayam bakal menjadi sosok yang sangat memikat karena terkenal baik hati, perhatian, dan romantis.

11. Shio Anjing

Tahun Naga Kayu juga memiliki energi yang tidak sejalan dengan Anjing. Shio ini akan terjebak dalam ketidakpastian dan keraguannya pada diri sendiri.

12. Shio Babi

Baca Juga: 4 Zodiak Paling Beruntung September 2023, Segala Masalah Akhirnya Sirna

Babi boleh memandang 2024 sebagai tahun pertumbuhan dan ekspansi. Energi Naga Kayu akan terus mendorong semangat inovatif dalam diri Babi.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI