4 Tips Investasi Emas, Lebih Baik Mulai dari Sekarang

Masih ragu untuk mulai investasi emas? Simak beberapa tips di bawah ini.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Kamis, 07 Maret 2024 icon 08:00 WIB
4 Tips Investasi Emas, Lebih Baik Mulai dari Sekarang

Ilustrasi emas batangan (Pixabay/Steve Bidmead)

Investasi merupakan salah satu jalan untuk mencapai tujuan finansial dan menyiapkan masa depan lebih baik. Saat ingin memulainya, besar dan kecil pemasukan bukanlah halangan, terlebih jika kamu memilih investasi berupa emas.

"Sebagai primadona investasi, emas memang memiliki sejumlah keunggulan yang cocok bagi para investor, baik pemula maupun berpengalaman. Dengan nilai cenderung naik, tingkat likuiditas baik, dan harga terjangkau, emas bisa menjadi pilihan tepat untuk kebutuhan investasi yang lebih aman dan stabil," ungkap Chief Digital Officer Maybank Indonesia, Charles Budiman, dilansir dari Suara.com.'

Mau coba investasi emas tapi masih ragu karena merasa punya pendapatan pas-pasan? Simak tips di bawah ini.

Baca Juga: Tips Wujudkan Pernikahan Impian, Jangan Melebihi Kemampuan Bujet

Ilustrasi perhiasan gelang emas. (Pixabay/8180766)
Ilustrasi perhiasan gelang emas. (Pixabay/8180766)

1. Mulai dari Sekarang

Dalam berinvestasi, waktu memegang peranan yang sangat penting. Semakin cepat mulai investasi, semakin ringan pula perjalanan dalam mencapai tujuan finansial di masa depan.

Investasi sejak dini di usia muda juga mempunyai risiko relatif lebih kecil karena tanggung jawab finansial yang masih lebih rendah. Oleh karenanya, jangan tunda lebih lama lagi.

Baca Juga: Lakukan Sejak Muda, Ini 5 Manfaat Perencanaan Keuangan yang Matang

2. Mengatur alokasi dana

Saat sudah mengambil keputusan untuk berinvestasi, langkah selanjutnya adalah menghitung pemasukan. Setelahnya, periksa seluruh pengeluaran supaya dapat memastikan jumlahnya tidak lebih besar daripada pendapatan. Dengan demikian, alokasi dana untuk investasi juga bisa disiapkan tanpa mengganggu kebutuhan pokok sehari-hari.

Masukkan alokasi dana investasi ke dalam pos pengeluaran rutin sehingga langsung mengurangi penghasilan setiap bulannya.

3. Lakukan secara rutin dan konsisten

Bagi para investor pemula dengan modal minim, menabung emas digital bisa menjadi strategi tepat karena dapat disesuaikan dengan kemampuan finansial. Jumlah yang kecil bukan masalah, selama investasi terus dilakukan secara teratur dan konsisten.

Jangan lupa menentukan waktu dan tujuan investasi, baik jangka pendek maupun panjang, misalnya dana pendidikan anak atau dana pensiun di hari tua dengan rentang waktu menabung yang tentunya menjadi lebih panjang. Dengan memahami tujuan, investasi pun bakal menjadi lebih terarah.

4. Memanfaatkan produk emas digital

Di tengah era teknologi saat ini, kebutuhan akan layanan digital semakin meningkat, termasuk dalam berbagai kegiatan perbankan. Bagi investor pemula yang menginginkan kenyamanan dalam berinvestasi, menabung emas digital bisa menjadi instrumen investasi masa kini untuk masa depan.

Baca Juga: Mau Beli Perhiasan Emas di Toko Daring? Wajib Perhatian Hal Ini

Dengan dukungan layanan digital banking yang praktis, cerdas, dan aman, investasi dapat dilakukan dengan mudah cuma dalam satu genggaman.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI