7 Cara Menumbuhkan Rambut, Malah Harus Rajin Dipotong agar Lebih Cepat?

Apa saja yang bisa dilakukan untuk menumbuhkan rambut lebih cepat? Berikut beberapa di antaranya.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Kamis, 14 September 2023 icon 19:43 WIB
7 Cara Menumbuhkan Rambut, Malah Harus Rajin Dipotong agar Lebih Cepat?

Ilustrasi Rambut Panjang (Pexels/Element5)

Banyak orang mendambakan rambut sehat dan tebal. Hanya saja, berbagai faktor seperti genetika, pola makan, dan perawatan rambut yang buruk bisa membuat rambut seseorang menjadi tipis dan rapuh. Tak heran jika orang-orang kemudian mencari tahu soal cara cepat menumbuhkan rambut.

Dirangkum dari berbagai sumber, ada beberapa tips dan trik yang bisa membantu mempercepat pertumbuhan rambut secara sehat dan alami. Berikut di antaranya:

Menjaga kesehatan kulit kepala

Baca Juga: Tes Kepribadian: 4 Warna Rambut Ini Mewakili Karakter Kompleks Seseorang

Ini adalah kunci pertumbuhan rambut yang sehat. Gunakan sampo yang lembut dan tidak mengandung bahan kimia keras. Selain itu, hindari menggaruk kulit kepala. Jangan abaikan juga pentingnya menggunakan kondisioner untuk menjaga kelembapan rambut.

Rajin mengoleskan minyak rambut

Langkah ini dapat membantu mempercepat pertumbuhan rambut sekaligus menjaga kelembapannya. Minyak kelapa, minyak zaitun, dan minyak lavender bisa menjadi pilihan yang bagus.

Baca Juga: Rambut Halus Anti Kusut, Prilly Latuconsina Pakai Sampo Rp20 Ribuan

Oleskan minyak ke kulit kepala dan rambut secara merata, kemudian pijat lembut selama beberapa menit sebelum mencuci rambut hingga bersih.

Asupan makanan sehat

Jika ingin pertumbuhan rambut lebih cepat dan sehat, penting untuk mengonsumsi makanan sehat dan bergizi. Perbanyak konsumsi makanan  kaya protein, vitamin B, vitamin C, zat besi, dan omega-3.

Beberapa makanan yang bagus untuk pertumbuhan rambut adalah ikan, kacang-kacangan, daging tanpa lemak, sayuran hijau, dan buah-buahan.

Mencegah kerusakan rambut

Pasalnya, kondisi ini bisa memperlambat pertumbuhan rambut. Hindari penggunaan alat styling seperti pengering rambut, catokan, dan pelurus rambut yang terlalu sering karena bisa merusak rambut.

Selain itu, hindari mengikat rambut dalam keadaan basah. Hal itu juga bisa menyebabkan kerusakan pada rambut.

Rajin memotong ujung rambut

Ternyata memotong ujung rambut secara teratur bermanfaat mencegah kerusakan rambut dan mempercepat pertumbuhannya. Lakukan setiap 6-8 minggu sekali.

Hindari stres berlebihan

Stres juga bisa memengaruhi kondisi kesehatan rambut, termasuk jadi lebih rentan rontok dan rapuh. Saat mulai merasa stres, coba segera atasi dengan teknik relaksasi seperti meditasi atau yoga. 

Gunakan Produk Perawatan Rambut yang Tepat

Baca Juga: Viral Rapunzel Lokal dengan Rambut Menyapu Lantai, Sampai Butuh 3 Hari untuk Menyisir

Pilihan produk yang tepat juga penting untuk mempercepat pertumbuhan rambut. Disarankan menggunakan sampo dengan kandungan keratin dan kolagen. Sebaliknya, hindari produk yang mengandung bahan kimia keras seperti sulfat karena bisa merusak rambut.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI