Relationship
Pria Tertinggi di Dunia Cari Wanita Rusia untuk Jadi Istri, Ini Sebabnya
Sebelumnya, sosok pria tertinggi di dunia itu pernah menikah sekali.
Amertiya Saraswati

Dewiku.com - Pria tertinggi di dunia mengungkap niatnya untuk mencari jodoh. Meski berasal dari Turki, pria ini ingin mendapat istri wanita Rusia.
Sultan Kosen adalah pria tertinggi di dunia menurut Guinness World Records. Melansir The Sun, tinggi badannya mencapai 251 cm.
Baca Juga
8 Manfaat Melakukan Hubungan Seksual dengan Lampu Menyala, Salah Satunya Meningkatkan Kepercayaan Diri
4 Fakta Tentang Fadia Ramadhanti, Pasangan Ganda Putri Apriyani Rahayu yang Curi Perhatian
Jadwal Acara SCTV Senin 4 Juli 2022: Cinta Setelah Cinta
20 Gombalan Romantis dan Lucu Dijamin Bikin Masa PDKT Berjalan Lancar
Jadwal Acara RCTI Senin 4 Juli 2022: Sederet Sinetron Menanti
Pria asal Turki ini sebelumnya mengungkap bahwa ia mengidap tumor saat masih kecil yang mempengaruhi kelenjar di bawah otak. Akibatnya, Sultan mengalami gigantisme dan acromegaly.
Kondisi ini membuat Sultan punya ukuran tangan dan kaki yang besar, serta tinggi badan di atas rata-rata.
Hal ini menyebabkan Sultan terkadang sulit menjalani hidup normal. Namun, Sultan mengungkap jika tantangan terbarunya adalah mencari jodoh.
Pada 2013, Sultan memang pernah menikah dengan wanita asal Syria bernama Merve Dibo yang 10 tahun lebih muda darinya.
Namun, pasangan ini berpisah karena kendala komunikasi. Sultan bicara bahasa Turki sementara mantan istrinya hanya bisa bahasa Arab.

Setelah berpisah, kini Sultan bertekad ingin mencari jodoh wanita Rusia yang dapat mencintai dirinya untuk seumur hidup.
Alasannya, Sultan mendengar bahwa wanita Rusia punya kecantikan yang luar biasa serta jiwa yang penuh cinta.
Tidak hanya itu, Sultan berharap bisa punya anak dengan istrinya kelak. Ia juga menjanjikan bahwa dirinya sudah mapan secara finansial.
"Ini seharusnya mudah. Aku dapat memenuhi kebutuhan dan tidak butuh uang," ungkap Sultan di acara TV Rusia, Let Them Speak.
"Aku ingin membawa istriku kembali ke Turki. Aku tinggal di tempat yang bersejarah, di daerah tenggara, tapi cukup jauh dari laut."
"Aku dengan wanita Rusia suka pria yang seksi dan sopan. Seharusnya ini mudah," tutup pria tersebut.