Sebut Istrinya Boros, Curhatan Pria Ini Ramai Diserbu Warganet: Semoga Nggak Dapat Pasangan Kayak Gini!
Curhatan pria ini tentang istrinya yang dianggap boros menuai kritikan pedas dari warganet.
Baru-baru ini, tangkap layar curhatan seorang suami viral di media sosial. Pria ini menceritakan mengenai sikap sang istri yang dinilai boros.
Bukannya mendapatkan dukungan, rupanya pria ini justru panen kritikan dari warganet. Akun txtdrkaumbengek pun ramai karena mengunggah potongan percakapan tersebut.
"Istriku boros, Mbak, dikit-dikit minta duit," curhat si pria.
Baca Juga: Saksikan Pacarnya Menikah karena Perjodohan, Video Pria Ini Menjadi Viral
Menanggapi pria ini, perempuan yang dicurhati bertanya apakah sang istri bekerja atau tidak.
Pria ini pun menjawab, "Enggak, sejak nikah. Dulu dia kerja. Harusnya bisa adaptasi. Sudah nggak kerja, sesuaikan kebutuhan."
Mengetahui hal ini, si wanita yang jadi tempat curhat memberikan jawaban tidak terduga. Bahkan saat dibagikan ke media sosial, jawaban wanita ini menuai pujian dari warganet.
Baca Juga: Viral Undangan Pernikahan Tema Whatsapp, Idenya Bikin Warganet Terinspirasi
"Oh, ya udah. Nggak usah kasih duit aja dia. Biar ntar dikasih duit suami orang. Enak, duitmu utuh," jawabnya santai.
Warganet yang membaca percakapan itupun merasa tergelitik. Beragam tanggapan dilontarkan warganet.
Seorang warganet berkomentar, "Ini mah kayaknya bukan istrinya yang boros, tapi suaminya aja yang nggak mampu ngebahagiain hidup istrinya."
"Niatnya mau jelek-jelekin pasangan sendiri, eh, malah dirinya sendiri keliatan jauh lebih jelek," komentar warganet lainnya.
Tak hanya itu, ada juga warganet yang menantang para suami agar mengurus keuangannya sendiri. Warganet itu berkomentar, "Suami-suami suka banget bilang istrinya boros. Coba aja sebulan ganti posisi jadi yang urusin kebutuhan rumtang. Paling pengeluarannya lebih banyak."
Menghadapi banyaknya respons emosional, seorang warganet memberikan sebuah nasehat untuk pasangan menikah.
Baca Juga: Mengejutkan, Pria Ini Ternyata Punya Rahim dan Menstruasi Tanpa Sadar Selama 20 Tahun
"Makanya kalau ada masalah di rumah tangga jangan cerita ke orang, selesaikan berdua sama pasangan. Masih bagus itu respons mbaknya," ungkap warganet tersebut.
BERITA TERKAIT
Daftar Promo Hari Pelanggan Nasional 2024, Ayo Berburu Diskon!
Rabu, 04 September 2024 | 10:00 WIB10 Suvenir Pernikahan Murah yang Bikin Tamu Undangan, Sederhana tapi Berfaedah
Selasa, 03 September 2024 | 17:30 WIBDipuji Kris Dayanti, Aaliyah Massaid Langsung Pose ala Model Profesional
Selasa, 03 September 2024 | 14:30 WIBAzizah Salsha Liburan di Dubai, Coba Olahraga Ekstrem Skydiving
Selasa, 03 September 2024 | 13:00 WIBCiptakan Keseimbangan Mind-Body Connection, KX Pilates Ajak Masyarakat Urban Hidup Lebih Sehat
Selasa, 03 September 2024 | 10:45 WIBHasil Survei: Gen Z Paling Jarang Masak, Alasannya Lebih Praktis Beli
Selasa, 03 September 2024 | 07:00 WIBBERITA TERKINI