Pengertian Platonic Relationship, Hubungan Tanpa Hasrat

Apa itu platonic relationship?

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Rabu, 22 November 2023 icon 14:51 WIB
Pengertian Platonic Relationship, Hubungan Tanpa Hasrat

Ilustrasi pasangan romantis (Pexels/Min An)

Sebagai makhluk sosial, tentunya kita membutuhkan hubungan dengan manusia lain. Terdapat beragam bentuk hubungan, salah satunya platonic relationship.

Istilah platonic relationship disebut-sebut sudah ada sejak zaman Yunani kuno. Lantas, apa pengertian platonic relationship?

Platonic relationship merupakan hubungan antara dua orang atau lebih tanpa adanya syarat dan tidak melibatkan hawa nafsu. Oleh karena itu, platonic relationship dinilai akan lebih kuat dibandingkan dengan hubungan romantis lainnya, seperti pacaran.

Baca Juga: 7 Tanda Perempuan Berharap Segera Diajak Menikah, Kapan Mau Lamaran?

Ilustrasi pasangan romantis (Pixabay/Tien Vu)
Ilustrasi pasangan romantis (Pixabay/Tien Vu)

Dengan demikian, platonic relationship ini memungkinkan orang-orang yang menjalaninya untuk menerima kelebihan dan kekurangan pasangan. Masing-masing pihak akan merasa nyaman untuk menjalin hubungan dalam waktu panjang karena tidak ada tuntutan.

Platonic relationship ini biasanya terjalin antara anak dan orang tua, dua orang sahabat, hingga hubungan antara teman satu pekerjaan. Akan tetapi, tak menutup kemungkinan untuk kita menemukannya dalam hubungan asmara.

Kata platonic relationship pertama kali diperkenalkan pada abad ke-14 oleh seorang filsuf asal Italia, Marsilio Ficino. Meski begitu, disebutkan bahwa istilah ini sudah ada sejak zaman Romawi Kuno dan diperkenalkan oleh Plato.

Baca Juga: 6 Zodiak Paling Mudah Terangsang, Urusan Ranjang Lebih Penting dari Cinta

Plato menjelaskan bahwa terdapat hubungan cinta tanpa adanya hasrat atau hawa nafsu. Bahkan, istilah ini juga diambil dari nama filsuf asal Yunani itu.

Siapa sangka platonic relationship bisa memberikan banyak manfaat bagi mereka yang menjalaninya. Salah satunya adalah jauh dari rasa kesepian.

Platonic relationship memungkinkan kita memiliki partner yang menyenangkan untuk berbagi suka dan duka. Mereka juga dapat memberikan masukan dan saran membangun, termasuk menegur apabila kita melakukan kesalahan.

Baca Juga: Harus Tahu! 8 Tips Membangun Kesan Baik saat Pertama Kali Bertemu Orang Tua Pasangan

Itulah penjelasan tentang pengertian platonic relationship. Semoga bermanfaat!

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI