Tak Hanya Gaji, ART Nikita Mirzani Juga Dapat Jatah Skincare

Nikita Mirzani berusaha memperlakukan ART di rumahnya dengan baik.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Kamis, 09 Mei 2024 icon 08:30 WIB
Tak Hanya Gaji, ART Nikita Mirzani Juga Dapat Jatah Skincare

Nikita Mirzani (Instagram/nikitamirzanimawardi_172)

Nikita Mirzani baru-baru ini blak-blakan soal gaji yang diterima asisten rumah tangga (ART) di rumahnya. Menariknya, Nikita Mirzani ternyata juga memerhatikan kebutuhan skincare mereka.

Nikita Mirzani mengungkapkannya saat melakukan siaran langsung di Instagram. Dia tegas menyebut tak ada ART yang gajinya di bawah Rp2,5 juta per bulan.

"Di sini gajinya nggak ada di bawah Rp2,5 juta," ungkapnya.

Baca Juga: 3 Rekomendasi Face Wash, Kemasan Mini Cocok untuk Traveling

Nikita Mirzani juga mengatakan bahwa gaji tertinggi ART di rumahnya adalah Rp6 juta. Itu adalah penghasilan bersih karena kebutuhan seperti skincare hingga pembalut telah ditanggung Nikita Mirzani.

"Banyak ART yang digaji cuma Rp1,7 (juta), Rp1,5 (juta) banyak, tapi suruh bersihin semua rumah, ngurusin anak. Banyak. Kalau di sini, tidak boleh. Di sini harus memanusiakan manusia," tegas Nikita Mirzani.

Dia menambahkan, "Gaji paling tinggi Rp6 juta. Rp6 juta itu bersih. Sabun, pembalut, sampo, conditioner, roll-on ketek, semua dari gue. Skincare dari gue."

Baca Juga: Ingin Perawatan Kulit yang Aman untuk Ibu Hamil? Rangkaian Produk Skincare Ini Bisa Jadi Pilihan

Menurut penuturan Nikita Mirzani, gaji terendah biasanya diberikan untuk ART baru. Sang artis juga mengatakan jika para ART cenderung betash kerja di rumahnya.

"Kita harus memanusiakan manusia, guys. Kalau nggak ada orang yang kerja di rumah, hancur rumah kalian. Kita pakai tenaga orang, ya, kita harus bayar tenaga itu sesuai. Makanya pembantu gue pada betah. Kagak ada yang mau berhenti, gue juga bingung," kata Nikita Mirzani.

Cuplikan video siaran langsung Nikita Mirzani kemudian diunggah ulang akun TikTok aan.mirzani2000. Setelah tahu bahwa Nikita Mirzani menanggung kebutuhan skincare orang-orang yang bekerja di rumahnya, banyak warganet yang jadi menyoroti penampilan mereka.

"Kalau dilihat-lihat, Teteh itu awal kerja nggak glowing. Pas udah kerja di situ, glowing banget," komentar seorang warganet.

"Iya, bener. Dulu biasa aja. Sekarang glowing parah," komentar warganet lain.

Warganet lain berkomentar, "Kecipratan skincare mahal."

Baca Juga: Erina Gudono Ungkap Produk Skincare Andalan, Ternyata Pakai Moisturizer Mahal Ini

"Nikita tahu cara memanusiakan manusia," puji warganet berbeda.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI