7 Brand Kecantikan Ini Dukung Palestina, Lakukan Donasi hingga Salurkan Bantuan Kemanusiaan

Mulai dari Wardah hingga Avoskin, banyak brand kecantikan yang secara terbuka menyampaikan dukungan untuk Palestina.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Selasa, 07 November 2023 icon 13:19 WIB
7 Brand Kecantikan Ini Dukung Palestina, Lakukan Donasi hingga Salurkan Bantuan Kemanusiaan

Wardah Beauty meluncurkan rangkaian lip series terbaru yakni Wardah Everyday! Matte Lip Shot (Instagram/@wardahbeauty)

Agresi Israel terhadap Palestina masih menjadi sorotan hingga saat ini. Berbagai dukungan pun terus mengalir dari masyarakat dunia untuk Palestina. Bahkan, muncul seruan boikot terhadap produk-produk yang mendukung Israel, tak terkecuali di bidang kecantikan.

Banyak pula brand kecantikan yang secara terang-terangannya menunjukkan dukungan mereka untuk Palestina. Mereka juga aktif menggalang donasi hingga terlibat dalam penyaluran bantuan kemanusiaan.

Dilansir dari Suara.com, berikut beberapa lini kecantikan yang secara terbuka menunjukkan dukungannya untuk Palestina.

Baca Juga: Rekomendasi Lip Tint untuk Menutrisi Bibir, Cantik Bonus Sehat

1. Teratu Beauty


Lewat unggahan Instagram, Teratu Beauty memberikan diskon spesial untuk para pelanggan di mana hasil penjualannya bakal didonasikan untuk Palestina.

"Seluruh hasil bersih penjualan akan didonasikan ke Palestina," demikian yang tertulis pada unggahan Teratu Beauty.

Baca Juga: Tips Cantik Alami! Fuji Ungkap Rutinitas Skincare Andalannya

2. Koola Beauty

Koola Beaty juga secara terbuka mendukung Palestina. Pada salah satu unggahannya di media sosial, disebutkan bahwa semua penjualan pada 31 Oktober 2023 akan didonasikan ke Palestina.

3. Runaskin

Gerakan donasi juga digalakkan Runaskin. Sebagian hasil penjualan produk kosmetik Runaskin Juicy Lip Tint pada 31 Oktober hingga 3 November 2023 didonasikan untuk Palestina.

4. MOP Beauty

Lewat unggahan media sosial, brand kecantikan milik Tasya Farasya ini mengajak para pelanggan untuk bersuara atas kejadian di Palestina.

"Even the smallest thing can make big impact from your fingertip," tulis MOP Beauty.

5. Avo Group (Avoskin, Looke Cometics, Lacoco, My Skin But Better, Oasea, dan Glow Better)

Avo Group yang menaungi beberapa brand termasuk Avoskin, Looke Cometics, Lacoco, My Skin But Better, Oasea, dan Glow Better juga memberikan dukungannya kepada Palestina. Mereka bekerja sama dengan Kitabisa dan pemerintah RI untuk menyalurkan donasi.

6. Paragon Corp (Wardah, Make Over, Emina, Kahf)

Paragon Corp yang menaungi Wardah, Make Over, Emina, Kahf juga memberikan bantuannya kepada Palestina. Bersama Baznas dan pemerintah Republik Indonesia, perusahaan ini turut menyalurkan bantuan kemanusiaan untuk penduduk Palestina.

7. H&H Skincare

Baca Juga: 4 Manfaat Daun Jambu Biji untuk Perawatan Kecantikan, Bantu Mencerahkan Wajah

Dukungan untuk Palestina juga diwujudkan dalam bentuk donasi oleh H&H Skincare milik dr Kamila Jaidi. Tak tanggung-tanggung, 100 persen penjualan pada 1-5 November 2023 akan disumbangkan untuk masyarakat di Palestina.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI