Fashion-beauty

5 Gaya Busana Chiki Fawzi, Rok Plisket Jadi Andalan

Berikut beberapa gaya busana Chiki Fauzi yang bisa jadi inspirasi perempuan berhijab.

Rima Sekarani Imamun Nissa

Chiki Fawzi (Instagram/chikifawzi)
Chiki Fawzi (Instagram/chikifawzi)

Dewiku.com - Chiki Fawzi kerap tampil dengan gaya busana yang mencuri perhatian. Dalam berbagai kesempatan, penyanyi sekaligus desainer ini kerap mengandalkan rok plisket berbagai warna.

Rok plisket adalah jenis rok dengan tampilan permukaan yang dihiasi dengan lipatan-lipatan kecil dan reguler. Banyak oerempuan menyukai fashion item ini, tak terkecuali Chiki Fawzi.

Dirangkum dari unggahannya di Instagram, berikut beberapa potret Chiki Fawzi mengenakan rok plisket.

1. Padukan dengan outer

Chiki Fawzi memakai kemeja putih dan rok plisket senada. Dia memadukannya dengan medium outer pastel beraksen balloon pada bagian lengan.

Hijab pilihannya adalah pashmina abu-abu yang diikat ke belakang. Sang penyanyi juga menambahkan boots hitam dan tas ransel fuschia yang kontras.

2. Gaya musim dingin

Berpergian ke luar negeri, Chiki Fawzi terlihat memadukan rok plisket krem dipadukan busana turtleneck putih berlapis jaket tebal beludru warna coklat.

Gaya ala cewek bumi itu semakin lengkap dengan sepatu warna krem yang dipakai Chiki Fawzi. Dia juga memakai sarung tangan untuk menghalau udara dingin.

3. Warna mentereng

Tak melulu nuansa pastel, Chiki juga pernah tampak mengenakan busana warna mentereng. Salah satunya adalah momen di mana dia memadukan rok fuschia dengan kardigan senada. Tote bag yang ditentang juga tampak eye catching.

4. Rok tiga perempat

Kali ini, Chiki Fawzi terlihat mengenakan kemeja hitam yang dipadukan rok cokelat model tiga perempat. Memakai stoking hitam, dia juga melengkapi gayanya dengan sepatu wedges.

5. Gaya monokrom yang simpel

Oilihan outfit Chiki Fawzi bisa banget jadi inspirasi gaya untuk hangout bareng sahabat. Padukan rok abu-abu dengan kaus putih dan kemeja hitam lengan panjang yang difungsikan sebagai outer.

Berita Terkait

Berita Terkini