Hal yang Perlu Dilakukan kala Flu Menyerang

Sepele sih, tapi ngefek lho.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Selasa, 04 September 2018 icon 17:14 WIB
Hal yang Perlu Dilakukan kala Flu Menyerang

Flu. (Pinterest)

Cuaca yang nggak menentu seperti sekarang ini tentu memberi dampak pada kesehatan tubuh, salah satunya jadi mudah terserang flu. Meski bukan penyakit berat, aktivitas harian bisa jadi super terganggu karena kehadirannya. Nah, biar flu segera pergi, terapkan beberapa hal di bawah ini.

1. Banyak minum

Flu dan bersin-bersin bakal membuatmu dehidrasi karena cairan tubuh banyak berkurang. Air hangat, teh, bahkan sup ayam pun bisa jadi pilihan untuk menambah cairan tubuh. Beberapa dokter bahkan menyarankan untuk minum minuman yang mengandung elektrolit.

Ilustrasi minum air putih / pixabay.com
Ilustrasi minum air putih. (Pixabay)

2. Istirahat total

Butuh waktu untuk benar-benar pulih. Maka dari itu, bantu dengan beristirahat pada hari pertama gejala flu muncul. Sebab, hari pertama benar-benar akan membuatmu lelah. Virusnya juga cepat menyebar. Jadi, beristirahatlah di rumah dengan nyaman. Jangan paksakan diri untuk bekerja kalau memang nggak mampu.

3. Mandi air hangat

Menghirup uap hangat bisa melembapkan tenggorokan dan hidung yang gatal, serta melancarkan hidung yang tersumbat. Selain itu mandi air hangat membuat badan yang tegang menjadi lebih relaks. Hal ini dapat juga membantumu lebih cepat pulih lho. Tak hanya mandi air hangat, sebaiknya konsumsi juga minuman dan makanan yang bikin hangat badan.

Ilustrasi mandi / Pexels.com
Ilustrasi mandi. (Pexels)

4. Konsumsi suplemen vitamin C

Menurut penelitian, orang yang mengonsumsi 200 mg vitamin C setiap hari dapat mengurangi flu yang sedang dideritanya Meskipun efek yang akan diberikan kecil, nggak ada salahnya lho mencoba untuk mengkonsumsi vitamin C di kala flu. Siapa tahu akan bekerja padamu.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI