Dikunjungi Azizah Salsha, Ini Fakta Menarik Mina District

Penuh bangunan berwarna pastel, inilah beberapa fakta menarik Mina District yang pernah dikunjungi Azizah Salsha.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Rabu, 31 Januari 2024 icon 14:00 WIB
Dikunjungi Azizah Salsha, Ini Fakta Menarik Mina District

Azizah Salsha liburan di Qatar (Instagram/azizahsalsha_)

Azizah Salsha dan Pratama Arhan tinggal lebih lama di Qatar setelah Timnas Indonesia melawan Jepang pada ajang Piala Asia 2023.

Azizah Salsha pun mengunggah berbagai momen bahagia saat berada di Qatar. Pada salah satu unggahan di Instagram, dia menunjukkan foto saat dirinya dan suami menikmati waktu berdua di sebuah taman bermain. Azizah tampak mesra menempelkan dagu ke pundak Arhan.

Pada potret lainnya, Azizah tampil seksi dengan dress hitam ketat model halter neck. Gaun tersebut terbilang berani karena mengekspos punggung dan bagian samping dadanya.

Baca Juga: Ide Outfit Nonton Bola ala Azizah Salsha, Simpel dan Nyaman Banget

Baju yang dikenakan Azizah Salsha memang cukup menarik atensi. Meski begitu, pemandangan di belakang Azizah Salsha tak luput mencuri perhatian.

Sang selebgram tampak berpose di sebuah area yang dipenuhi bangunan berbentuk kubus. Area tersebut begitu mencolok dan bernuansa cerah dengan semua bangunan dicat warna pastel.

Dilansir dari Suara.com, tempat yang dikunjungi Azizah Salsha itu adalah Mina District. Terletak di Doha, Qatar, ini merupakan objek wisata yang diminati turis.

Baca Juga: Korean Vibes, Contek 5 Gaya Outfit Manis Azizah Salsha

Mina District sebelumnya merupakan pelabuhan tua yang kemudian direnovasi. Setidaknya terdapat 37 bangunan serba guna di area tersebut, terdiri dari gerai ritel, restoran, kedai kopi, bioskop, hotel butik, rekreasi dan edutainment, serta taman bermain anak-anak.

Kawasan ini menghadirkan suasana hangat dengan bangunan-bangunan bercat pastel cerah yang berjejer di perairan Doha. Taman hijau nan rindang menjadikan pemandangan di Mina District semakin estetik.

Selain itu, letaknya sangat dekat dengan perairan Doha membuat Mina District kian menawan. Pengunjung bisa melihat pemandangan kapal pesiar yang ditempatkan seperti MSC World Europa yang berfungsi sebagai pilihan akomodasi bagi penggemar sepak bola.

Baca Juga: Gaya Elegan Azizah Salsha Curi Perhatian, Pakai Kalung Vintage Mewah

Popularitas Mina District di kalangan turis mulai meningkat sejak ajang Piala Dunia FIFA Qatar 2022. Terlebih, lokasinya memang berada di jantung ibu kota yang strategis.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI