Relationship
Dikabarkan Putus, Prilly dan Maxime Pamer Foto Berdua
Keduanya membungkam spekulasi.
Vika Widiastuti | Yasinta Rahmawati

Dewiku.com - Prilly Latuconsina dan Maxime Bouttier sempat dikabarkan putus beberapa waktu lalu. Sebabnya, mereka terlihat jarang mengunggah kebersamaannya di media sosial.
Namun pasangan yang terlibat cinta lokasi ini menampiknya. Keduanya sudah sepakat berkomitmen untuk tak umbar kemesraan di Instagram.
Baca Juga
“Aku dikabarin putus? Ya sudah, dikabarin ini, ya sudah. Kan aku sudah sering dikabarin yang kayak gitu kan. Yang penting kejadian sebenarnya nggak seperti itu,” ujar Prilly Latuconsina di kawasan Senayan City Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2019) seperti yang dikutip dari Suara.

Pemain film Danur itu mengatakan bahwa kemesraannya dengan Maxime Bouttier memang bukan untuk dibagi ke publik. Baik Prilly maupun Maxime tak ingin fans mereka hanya fokus pada urusan cinta-cintaan. Keduanya ingin tonjolkan karya dan prestasi mereka.
"Karena aku nggak mau orang ngepoin Instagram aku karena kepo hubungan pribadi aku. Aku maunya orang ngeliat Instagram aku karena mau lihat project selanjutnya. Kegiatan aku, bukan pacaran aku," katanya.

Tapi karena berkali-kali dikabarkan putus, Prilly dan Maxime akhirnya unggah foto berdua lagi untuk membungkam spekulasi. Prilly mengunggah fotonya dengan sebuket bunga besar dari Maxime.
Sementara itu, Maxime terlihat baru saja mengunggah foto candid bersama Prilly di akun Instagramnya. "Jadi akhirnya aku post foto lama pas momen ulang tahun aku ya. Biar menjelaskan hubungan kami," ujar Prilly lagi.