The Body Shop Tutup Seluruh Gerai di AS, Ini 5 Produk Ikonik Favorit Sejuta Umat

The Body Shop yang juga eksis di Indonesia ini diduga mengalami kebangkrutan.

By: Rima Sekarani Imamun Nissa icon Rabu, 13 Maret 2024 icon 15:00 WIB
The Body Shop Tutup Seluruh Gerai di AS, Ini 5 Produk Ikonik Favorit Sejuta Umat

Rangkaian produk Tea Tree dari The Body Shop. (Instagram/thebodyshopindo)

The Body Shop belakangan jadi perbincangan gara-gara diduga bangkrut. Brand kecantikan ini mengumumkan penutupan seluruh gerainya di Amerika Serikat per 1 Maret 2024. Sebelumnya, brand asal Inggris yang juga eksis di Indonesia telah menutup 33 dari 105 tokonya di Kanada.

Kabar ini tentu mengejutkan banyak orang, terutama para beauty enthusiast. Pasalnya, sejak pertama kali didirikan pada 1976 oleh aktivis hak asasi manusia dan lingkungan hidup Anita Roddick, produk-produk The Body Shop telah mencuri hati jutaan perempuan di dunia.

Melansir Suara.com, berikut beberapa produk kecantikan The Body Shop yang begitu ikonik dan jadi favorit banyak orang.

Baca Juga: Pemanfaatan Teknologi AI di Dunia Kecantikan, Makeup Virtual Try-On Kian Digemari

1. White Musk

Rangkaian White Musk pertama kali diluncurkan tahun 1981. Tidak hanya menjadi best seller, produk ini juga menuai pujian dari berbagai pihak karena merupakan cruelty-free musk fragrance pertama yang beredar di pasar.

Selain parfum, White Musk hadir dengan varian lainnya, termasuk body bath, deodorant, dan body lotion.

Baca Juga: Mahalnya Perawatan Kecantikan Kris Dayanti, Sekali Datang Rp75 Juta

2. Vitamin E

Vitamin E asalah rangkaian skincare pertama yang diluncurkan The Body Shop di tahun 1970-an dan langsung menjadi salah satu produk best seller. Rangkaian produk ini diklaim dapat membantu menghidrasi kulit secara mendalam. Kulit jadi terasa lebih lembut dan kenyal sepanjang hari.

Rangkaian produk vitamin E terdiri dari pembersih wajah, toner, krim mata, serum, krim pelembap kulit wajah, scrub, masker, hingga face mist.

3. Drops of Youth

Rangkaian produk Drops of Youth pertama kali diluncurkan tahun 2012. Drops of Youth merupakan bagian dari rangkaian perawatan wajah nutriganics sebagai pre-serum. Teknologi yang digunakan adalah plant stem cells dengan memakai tumbuhan langka criste marine. 

Begitu diluncurkan, Drops of Youth mendapat sambutan luar biasa di berbagai negara. Tak heran jika berhasil jadi produk best seller.

4. Tea Tree

Sejak diluncurkan tahun 1995, Tea Tree oil menjadi salah satu rangkaian perawatan kulit best seller The Body Shop. Tea Tree Oil merupakan produk andalan yang kaya manfaat, salah satunya mengatasi jerawat dengan kandungan anti-bacterial alami.

Rangkaian produk Tea Tree terus berinovasi dan menjadi semakin lengkap, mulai dari produk pembersih wajah, perawatan, sampai BB Cream khusus kulit berjerawat.

5. Body Yogurts

Sukses dengan produk Body Butter, The Body Shop menghadirkan Body Yogurt pada 2018 lalu. Ini adalah pelembap dengan formula gel-cream yang hanya membutuhkan waktu 15 detik untuk meresap ke dalam kulit dan mampu memberikan kelembapan hingga 48 jam.

Baca Juga: Soimah Tak Pernah ke Klinik Kecantikan, Lebih Suka Pakai Masker Alami di Rumah

Body Yogurt mengandung hyaluronic acid yang bermanfaat membantu melembapkan dan mencegah kulit dehidrasi, terutama kulit kering dan sensitif.

BERITA TERKAIT

BERITA TERKINI