5 Cara Bikin Jam Tangan Tetap Awet, Harus Service Rutin?
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan agar jam tangan kesayanganmu tetap awet.
Jam tangan bukan sekadar aksesori belaka, melainkan bagian pelengkap gaya hidup yang menemani setiap langkah. Merawatnya dengan benar merupakan kunci agar jam tangan tetap awet untuk tampil prima.
Lalu, bagaimana caranya? Dikutip dari siaran pers The Watch Co. LAB, simak beberapa tips di bawah ini.
Simpan dengan Benar
Baca Juga: Surganya Kolektor Jam Tangan Mewah, Banyak Barang Vintage hingga Koleksi Terbaru
Jam tangan yang dirawat dengan baik akan tetap berkilau seperti baru. Saat tidak digunakan, letakkan jam tangan di dalam kotak aslinya atau tempat yang kering dan terhindar dari sinar matahari langsung.
Bersihkan permukaannya dengan kain lembut dan setiap setelah digunakan untuk menghindari debu dan kotoran yang menempel.
Gunakan Tempat Penyimpanan Jam Tangan
Baca Juga: Mau Beli Jam Tangan Kualitas Terbaik? Jangan Lewatkan Promo Belanja Ini!
Jika kamu memiliki jam tangan analog, gunakan kotak penyimpanan khusus jam tangan untuk perlindungan ekstra.
Jika kamu punya jam tangan automatic, kamu bisa gunakan watch winder untuk memberikan perlindungan sekaligus menjaga keakuratan waktu dan kinerja jam tanganmu.
Hindari Kontak dengan Zat Berbahaya
Bahan kimia seperti parfum, lotion, atau bahan pembersih rumah tangga dapat merusak material jam tangan. Jaga agar jam tangan tetap cantik dengan menghindari kontak langsung dengan zat berbahaya ini.
Jauhkan dari Magnet
Mesin jam tangan rentan terhadap medan magnet yang kuat. Hindari meletakkannya di barang-barang yang bersifat magnetik untuk mencegah ketidakakuratan waktu dan kerusakan lainnya.
Rutin melakukan Service
Seperti mobil yang perlu servis rutin, jam tanganmu juga membutuhkannya. Langkah ini bisa mencegah kerusakan lebih serius dan memastikan kinerja jam tangan tetap optimal.
Baca Juga: Rekomendasi Ring Watch Paling Trendy 2023, Cantik dan Unik
Namun, jika kamu sudah melakukan beberapa cara di atas dan terdapat kerusakan tak terduga seperti kaca pecah atau jam tangan mati, jangan khawatir. The Watch Co. LAB hadir sebagai solusi untuk membantu merestorasi dan memperbaiki jam tangan kesayanganmu sehingga tetap berfungsi dengan baik.
BERITA TERKAIT
AR Watch Virtual Try-On, Mau Beli Jam Tangan Online Kini Bisa Dicoba Dulu
Selasa, 01 Oktober 2024 | 07:00 WIBDesain Mewah dengan Sentuhan Bali, John Hardy Rilis Koleksi Musim Gugur 2024
Minggu, 29 September 2024 | 17:00 WIBBom Waktu Etiket Biru, Bahaya Tersembunyi di Balik Kosmetik Ilegal
Minggu, 29 September 2024 | 16:00 WIBPanduan Lengkap! Cara Memilih Skincare yang Aman untuk Kulit Sehat
Rabu, 25 September 2024 | 13:00 WIBPunya Bentuk Imut, Aeris Beaute Rilis Koleksi Brush yang Travel Friendly
Selasa, 24 September 2024 | 16:51 WIBKami. Suguhkan Gaya Urban Kontemporer di Coterie New York 2024
Selasa, 24 September 2024 | 12:00 WIBBERITA TERKINI